• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

KepoGaul

Info Seleb Indonesia & Mancanegara

  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
  • Korea
  • Seleb
  • Hiburan
  • Inspirasi
  • Tokoh
  • Lucu
  • Wisata
  • Cewek
  • Hewan
  • Tanaman
  • Kuliner
  • Ruang Pena
  • Bunda
» Seleb

Kumpulan Drama Chanyeol EXO yang Memanjakan Mata EXO-L

Bagikan:
  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
Drama Chanyeol EXO - Chanyeol EXO
Sumber: Instagram - real__pcy

Bagi penggemar EXO, mengikuti segala kegiatan yang dilakukan oleh paramember-nya sudah menjadi sebuah kewajiban tersendiri. Salah satunya adalah denganmenonton drama yang dibintangi oleh Chanyeol EXO. Kira-kira apa saja serial televisi yang sudah dilakoni oleh rapper EXO ini? Simak ulasannya dalam artikel berikut ini!

Park Chanyeol, atau yang lebih dikenal sebagai Chanyeol EXO ini memang termasuk member yang multitalenta. Tak hanya jago bernyanyi, rap, serta menulis lagu, tapi Chanyeol juga berakting dalam acara TV dan film. Nah, kira-kira kamu sudah tahu apa saja drama Chanyeol EXO belum?

Pria kelahiran 27 November 1992 ini debut bersama EXO pada tahun 2012 dan meraih popularitas sejak saat itu. Namun, tahukah kamu kalau enam tahun sebelumnya ia pernah muncul di layar televisi sebagai seorang siswa SMA dalam drama sitkom High Kick?

Setelah debut bersama EXO, pria yang memiliki julukan Happy Virus ini pun masih sering berperan dalam beberapa serial televisi. Mulai dari sekadar menjadi kameo atau pemeran pendukung, hingga akhirnya mendapatkan peran utama.

Bahkan, berkat perannya dalam salah satu dramanya yang berjudul EXO Next Door, ia pernah memenangkan penghargaan Korea Drama Awards pada tahun 2015 sebagai Best New Actor, lho! Wah, semakin menunjukkan talenta pria yang berzodiak Sagitarius ini, ya?

Lalu, kira-kira apa saja drama yang sudah pernah dilakoni oleh Chanyeol EXO? Kalau kamu penasaran, langsung saja simak artikel berikut ini, ya!

1. High Kick! (2006)

Drama Chanyeol EXO - High Kick Sumber: Asianwiki

Drama pertama Chanyeol EXO ini memiliki judul asli 거침없이 하이킥 (Geochimeopsi Haikik atau Unstoppable High Kick). Drama situasi komedi Korea Selatan ini cukup terkenal hingga akhirnya berlanjut ke High Kick Through the Roof (2009) dan High Kick: Revenge of the Short Legged (2011).

Karena namanya masih belum dikenal, Chanyeol EXO hanya mendapat peran kecil sebagai salah satu anak sekolah di SMA Pungpa. Di sini, ia beradu peran dengan Jung Ilwoo, Choi Minyoung, Kim Hyesung, Hwang Chansung, Lee Soonjae, dan Na Moonhee.

Serial ini menceritakan tentang kakak beradik Lee Yoonho (Jung Ilwoo) dan Lee Minho (Kim Hyesung) yang memiliki sifat bertolak belakang. Yoonho sangat menyukai sepeda motor, membolos, tidur di kelas, dan sering merundung teman sekolahnya. Sementara Minho, sang kakak, adalah anak yang rajin, sering mendapatkan nilai tertinggi, dan merupakan siswa nomor satu di SMA Pungpa.

Ceritanya berkisar tentang kehidupan sehari-hari mereka yang penuh dengan momen lucu dan tak terlupakan. Meskipun jumlah episodenya cukup banyak, yaitu 167 episode, tapi ada banyak sekali pesan motivasi yang bisa kamu dapatkan dari serial ini. Salah satunya adalah seberat dan seburuk apapun hidupmu, nantinya akan ada seseorang yang menyemangatimu.

Baca juga: Profil & Biodata Ji Chang Wook

2. To the Beautiful You (2012)

Drama Chanyeol EXO - To The Beautiful You Sumber: Wikimedia Commons

Drama yang berjudul asli 아름다운 그대에게 (Areumda-un Geudae-ege) ini diperankan oleh banyak idol dan aktor kenamaan Korea Selatan. Selain Chanyeol EXO, ada juga Sulli, Choi Minho, dan Lee Hyunwoo. Menariknya, di sini Chanyeol berperan sebagai dirinya sendiri bersama member EXO-K lainnya.

Kisah dari serial ini diangkat dari manga Jepang berjudul 花ざかりの君たちへ (Hanazakari no Kimitachi e atau For You in Full Blossom) karya Hisaya Nakajo. Ceritanya berkisar tentang seorang gadis bernama Goo Jaehee (Sulli) yang menyamar sebagai laki-laki demi bisa masuk sekolah khusus laki-laki.

Tujuan Jaehee masuk ke sekolah tersebut adalah agar dapat satu sekolah dengan Kang Taejoon (Choi Minho), seorang atlet lompat tinggi yang sangat menginspirasinya. Jaehee sendiri sebenarnya sering dirundung di sekolahnya yang dulu, sehingga ia berusaha mencari cara agar tidak dirundung lagi.

Di sisi lain, Taejoon rupanya baru saja mengalami cedera karena sebuah kecelakaan yang bisa mengakhiri kariernya sebagai atlet. Apakah yang akan dilakukan Jaehee untuk menyemangati Taejoon? Lalu, apa yang akan Jaehee lakukan ketika Taejoon mengetahui jati diri yang sebenarnya? Saksikan drama ini untuk mengetahui lebih lengkapnya, yuk!

3. Welcome to Royal Villa (2013)

Drama Chanyeol EXO - Royal Villa Sumber: Asianwiki

Kalau kamu mencari drama di mana Chanyeol dan Sehun EXO muncul sebagai kameo, coba saksikan serial berjudul Welcome to Royal Villa ini. Drama situasi komedi (sitkom) yang satu ini menceritakan tentang keseharian orang-orang yang tinggal di apartemen bernama Royal Villa. Dengan beragamnya penghuni yang tinggal di sana, memunculkan banyak kisah yang berbeda pada setiap episodenya.

Selain Chanyeol dan Sehun, ada beberapa aktor ternama yang turut serta bermain peran dalam drama ini. Di antaranya adalah Kim Byungman, Ahn Naesang, Onew Shinee, Shin Bongsun, Noh Woojin, dan masih banyak lagi.

Pada salah satu episodenya, Chanyeol dan Sehun EXO tampil sebagai dua mahasiswa paling tampan dan banyak disukai. Meskipun begitu, ketika tengah berada di klub, mereka berdua justru berusaha memperebutkan perhatian dari gadis cantik bernama Lee Doyeon.

Menurutmu, siapa dari keduanya yang akan memenangkan hati gadis cantik tersebut? Langsung tonton dramanya untuk mengetahui kelanjutan kisahnya, ya!

4. EXO Next Door (2015)

Drama Chanyeol EXO - EXO Next Door Sumber: Wikimedia Commons

Dari judulnya saja, kamu pasti sudah bisa menebak kalau drama yang tayang di Naver TV Cast ini akan memanjakan para EXO-L, sebutan untuk para penggemar EXO. Khususnya jika biasnya adalah Chanyeol, Sehun, Baekhyun, dan D.O. Pasalnya, dalam drama yang tayang pada tahun 2015 ini, mereka berempat tampil sebagai tokoh utama.

Serial televisi yang memiliki 16 episode ini sempat menjadi salah satu web series paling terkenal di Korea dan ditonton lebih dari 50 juta kali. Kepopuleran tersebut membuat drama ini diedit ulang sebagai film layar lebar oleh CJ Entertainment.

Kisahnya menceritakan tentang seorang gadis bernama Ji Yeonhee (Moon Gayoung) yang menjadi tetangga depan rumah para member EXO. Gadis tersebut sangat pemalu terhadap laki-laki dan tidak pernah berpacaran sama sekali.

Ketika libur musim dingin tiba, keempat member EXO tersebut menyewa Yeonhee untuk membersihkan rumah tersebut. Saat itu, gadis introvert ini akhirnya mengetahui kalau ternyata Chanyeol adalah teman masa kecilnya dan cucu dari pemilik rumah tersebut. Di sisi lain, Yeonhee sempat menyukai laki-laki yang sering ia panggil ‘Chan’ itu.

Bagaimanakah hubungan mereka berdua selanjutnya? Akankah Yeonhee akhirnya menjadi pacar Park Chanyeol? Kalau ingin tahu, langsung saksikan saja serial yang satu ini, ya!

5. Missing 9 (2017)

Drama Chanyeol EXO - Missing 9 Sumber: Wikimedia Commons

Kalau kamu mencari drama Chanyeol EXO yang sedikit suspense dan mendebarkan, cobalah saksikan Missing 9 (미씽나인 atau Missing Nain). Serial televisi yang tayang sejak 18 Januari 2017 ini berjumlah 16 episode dan tayang dua kali dalam seminggu.

Ceritanya mengisahkan tentang sebuah pesawat yang membawa 47 penumpang dan mendadak mengalami kecelakaan. Hal tersebut langsung membuat gempar warga Korea Selatan karena pesawat tersebut membawa 9 tokoh terkenal dalam dunia entertainment. Di antaranya para selebriti dari perusahaan Legend Entertainment, yaitu Seo Joonoh (Jung Kyungho), Choi Taeoh (Choi Taejoon), Lee Yeol (Park Chanyeol), Ha Jiah (Lee Sunbin), Yoon Soohee (Ryu Won), direktur Hwang Jaeguk (Kim Sangho), sekretaris Tae Hohang (Tae Hangho), manajer Jung Kijoon (Oh Jungse), dan stylist Ra Bonghee (Baek Jinhee).

Setelah empat bulan lamanya, Bonghee mendapati dirinya terbangun di pulau dekat lautan Tiongkok. Ia pun berusaha kembali ke Korea Selatan untuk memulai investigasi terkait kecelakaan yang menimpanya.

Setelah banyak hal yang terjadi pada pulau tersebut, termasuk adanya pembunuhan, beberapa penyintas kecelakaan pun dapat kembali dengan selamat. Namun, kini mereka harus berusaha menemukan siapa yang bertanggung jawab akan pembunuhan yang terjadi di pulau terpencil tersebut. Suatu hal yang tidak mudah dilakukan karena saksi mata kunci kehilangan ingatannya.

Apakah akhirnya para penyintas tersebut dapat menemukan siapa pembunuhnya? Tonton dramanya segera untuk mengetahui kelanjutannya, ya!

Baca juga: Profil & Biodata Song Joong Ki

6. Secret Queen Makers (2018)

Drama Chanyeol EXO - Secret Queen Makers Sumber: Wikimedia Commons

Pada bulan Juni 2018, Chanyeol EXO sempat bergabung dalam drama web series yang diproduksi oleh Lotte Duty Free Shop. Drama yang berjudul 퀸카메이커 (Kwinka me-ikeo) dalam bahasa Korea ini ditayangkan melalui Naver TV Cast dan YouTube setiap hari Senin, Selasa, dan Kamis.

Drama ini bertaburan aktor-aktor tampan seperti Lee Joongi, Chansung 2PM, Leeteuk Super Junior, Hwang Chiyeul, Sehun EXO, dan Chanyeol EXO. Di sini, mereka berperan sebagai versi fiksi dari diri mereka sendiri.

Kisahnya menceritakan tentang seorang travel agent bernama Go Wonhee (Ahn Gongjoo) yang kurang memiliki percaya diri dengan penampilannya. Ia pun berusaha menemukan kecantikannya yang tersembunyi dengan bantuan pria-pria tampan yang ditemuinya di toko Lotte Duty Free.

Akankah Wonhee akhirnya berhasil berubah menjadi lebih cantik memesona? Saksikan saja langsung drama pendek sebanyak 7 episode ini!

7. Memories of the Alhambra (2018)

Drama Chanyeol EXO - Memories of the Alhambra Sumber: Wikimedia Commons

Salah satu drama terbaru Chanyeol EXO di tahun 2018 yang dinanti oleh penggemarnya adalah Memories of the Alhambra (알함브라 궁전의 추억 atau Alhambeura Goongjeonui Chooeok). Serial ini diperankan oleh Hyun Bin, Park Shinhye, Park Hoon, Lee Seungjoon, Min Jinwoong, Park Chanyeol, dan masih banyak lagi.

Kisahnya menceritakan tentang seorang CEO perusahaan investasi, Yoo Jinwoo (Hyun Bin) yang tengah pergi ke Barcelona, Spanyol, untuk keperluan bisnis. Mendadak ia mendapatkan telepon dari seseorang yang tidak dikenal. Orang tersebut tengah berniat untuk menjual hasil karya game virtual reality berjudul Memories of Alhambra pada Jinwoo.

Namun akibat sebuah insiden, Yoo Jinwoo harus mencari tahu di mana keberadaan pembuat game tersebut. Setelah berusaha keras, Jinwoo pun akhirnya dapat menemukan Jung Sejoo (Park Chanyeol), si pembuat game yang juga seorang programmer jenius.

Sayangnya, Sejoo pernah mengalami trauma yang membuatnya hanya mau berbicara kepada saudara perempuannya, Jung Heejoo (Park Shinhye). Dari situlah, hubungan mereka bertiga pun mulai menjadi kusut hingga batas antara dunia nyata dan dunia virtual pun mulai kabur. Lalu apa yang akan terjadi pada mereka bertiga, ya? Langsung saja saksikan kelanjutannya, yuk!

Baca juga: Profil & Biodata Lee Jong Suk

Drama Chanyeol EXO Mana yang Paling Kamu Suka?

Dari ketujuh drama Chanyeol EXO yang sudah dibahas dalam artikel ini, kira-kira mana yang langsung menarik perhatianmu? Atau jangan-jangan kamu malah sudah menonton semuanya? Kalau sudah menontonnya, mana menurutmu yang paling kamu suka dan akan kamu rekomendasikan pada sahabatmu?

Jika kamu ingin tahu drama menarik yang diperankan oleh aktor dan aktris Korea lainnya, coba simak artikel lain di KepoGaul. Di sini, kamu bisa menemukan drama dan film Lee Jongsuk, Park Shinhye, Ji Changwook, hingga Lee Minho. Selamat menonton!

← Terjebak Cinta Palsu? Simak Lirik Lagu Fake Love BTS dan Maknanya Berikut
Sebelum Ikutan Bernyanyi, Inilah Lirik Lagu Nissa Sabyan Berjudul Ya Habibal Qolbi →

TIM DALAM ARTIKEL INI

Penulis
Rizki Adinda

Rizki Adinda, S.Hum, adalah seorang penulis yang lebih banyak menulis kisah fiksi daripada non fiksi. Seorang lulusan Universitas Diponegoro yang banyak menghabiskan waktunya untuk membaca, menonton film, ngebucin Draco Malfoy, atau mendengarkan Mamamoo. Sebelumnya, perempuan yang mengklaim dirinya sebagai seorang Slytherin garis keras ini pernah bekerja sebagai seorang guru Bahasa Inggris untuk anak berusia dua sampai tujuh tahun dan sangat mencintai dunia anak-anak hingga sekarang.

Editor
Elsa Dewinta

Elsa Dewinta adalah seorang editor di Praktis Media. Wanita yang memiliki passion di dunia content writing ini merupakan lulusan Universitas Sebelas Maret jurusan Public Relations. Baginya, menulis bukanlah bakat, seseorang bisa menjadi penulis hebat karena terbiasa dan mau belajar.

Sidebar Utama

Artikel Terkait

Seleb Indonesia

  • Ini Dia Deretan Artis Tercantik di Indonesia yang Bakal Bikin Kamu Terpesona

  • Profil & Biodata Afgansyah Reza

  • Profil & Biodata Agnes Monica

  • Profil & Biodata Al Ghazali

  • Profil & Biodata Aliando Syarief

  • Profil & Biodata Amanda Manopo

  • Profil & Biodata Ammar Zoni

  • Profil & Biodata Anji Manji

  • Profil & Biodata Arbani Yasiz

  • Profil & Biodata Ariel Tatum

  • Profil & Biodata Armada Band

  • Profil & Biodata Aura Kasih

  • Profil & Biodata Ayu Ting Ting

  • Profil & Biodata Bastian Steel

  • Profil & Biodata Chelsea Islan

  • Profil & Biodata Deddy Corbuzier

  • Profil & Biodata Dewi Persik

  • Profil & Biodata Didi Kempot

  • Profil & Biodata Ernest Prakasa

  • Profil & Biodata Giorgino Abraham

  • Profil & Biodata Iqbaal Ramadhan

  • Profil & Biodata Irish Bella

  • Profil & Biodata Isyana Sarasvati

  • Profil & Biodata Iwan Fals

  • Profil & Biodata Jaz Hayat

  • Profil & Biodata Jefri Nichol

  • Profil & Biodata Jessica Mila

  • Profil & Biodata Jihan Audy

  • Profil & Biodata Judika

  • Profil & Biodata Julia Perez

  • Profil & Biodata Kartika Putri

  • Profil & Biodata Lengkap Bryan Domani

  • Profil & Biodata Gus Azmi Askandar

  • Profil & Biodata Megan Domani

  • Profil & Biodata Luna Maya

  • Profil & Biodata Marion Jola

  • Profil & Biodata Maudy Ayunda

  • Profil & Biodata Mikha Tambayong

  • Profil & Biodata Nagita Slavina

  • Profil & Biodata Natasha Wilona

  • Profil dan Biodata Nella Kharisma

  • Profil & Biodata Nikita Mirzani

  • Profil & Biodata Nissa Sabyan

  • Profil & Biodata NOAH Band

  • Profil & Biodata Pevita Pearce

  • Profil & Biodata Prilly Latuconsina

  • Profil & Biodata Raffi Ahmad

  • Profil & Biodata Raisa Andriana

  • Profil & Biodata Raline Shah

  • Profil & Biodata Ranty Maria

  • Profil & Biodata Rizky Febian

  • Profil & Biodata Rizky Nazar

  • Profil & Biodata Siti Badriah

  • Profil & Biodata Stefan William

  • Profil & Biodata Syahrini

  • Profil & Biodata Vanesha Prescilla

  • Profil & Biodata Verrell Bramasta

  • Profil & Biodata Via Vallen

  • Profil & Biodata Virgoun

  • Profil & Biodata Virzha

  • Profil & Biodata Young Lex

  • Profil dan Biodata Zaskia Gotik

  • Profil & Biodata Tulus

Seleb Internasional

  • Profil & Biodata Adele

  • Profil & Biodata Ariana Grande

  • Profil & Biodata Bae Suzy (Eks Miss A)

  • Profil & Biodata BLACKPINK

  • Profil & Biodata Bruno Mars

  • Profil & Biodata BTS

  • Profil & Biodata Camila Cabello

  • Profil & Biodata Charlie Puth

  • Profil & Biodata Coldplay

  • Profil & Biodata Cristiano Ronaldo

  • Profil & Biodata DJ Alan Walker

  • Profil & Biodata Dua Lipa

  • Profil & Biodata Ed Sheeran

  • Profil & Biodata EXO

  • Profil & Biodata GFriend

  • Profil & Biodata Gong Yoo

  • Profil & Biodata GOT7

  • Profil & Biodata iKON

  • Profil & Biodata ITZY

  • Profil & Biodata IU

  • Profil & Biodata IZONE

  • Profil & Biodata Ji Chang Wook

  • Profil & Biodata Justin Bieber

  • Profil & Biodata Kim Ji Won

  • Profil & Biodata Kim So Hyun

  • Profil & Biodata Kim Soo Hyun

  • Profil & Biodata Kim Woo Bin

  • Profil & Biodata Lee Dong Wook

  • Profil & Biodata Lee Jong Suk

  • Profil & Biodata Lee Min Ho

  • Profil & Biodata Lengkap Daniel Padilla

  • Profil & Biodata Lionel Messi

  • Profil & Biodata Mohamed Salah

  • Profil & Biodata Momoland

  • Profil & Biodata Nam Joo Hyuk

  • Profil & Biodata NCT

  • Profil & Biodata Neymar Jr

  • Profil & Biodata Park Bogum

  • Profil & Biodata Park Seo Joon

  • Profil & Biodata Park Shin Hye

  • Profil & Biodata Red Velvet

  • Profil & Biodata Selena Gomez

  • Profil & Biodata SEVENTEEN

  • Profil & Biodata Shahrukh Khan

  • Profil & Biodata Shawn Mendes

  • Profil & Biodata SNSD

  • Profil & Biodata Song Hye Kyo

  • Profil & Biodata Song Joong Ki

  • Profil & Biodata Stray Kids

  • Profil & Biodata Super Junior

  • Profil & Biodata Taylor Swift

  • Profil & Biodata The Chainsmokers

  • Profil & Biodata TWICE

  • Profil & Biodata TXT

  • Profil & Biodata Valentino Rossi

  • Profil & Biodata Wanna One

  • Profil & Biodata Westlife

  • Profil & Biodata Winner

  • Profil & Biodata Zayn Malik

  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2023 KepoGaul.com Praktis Media Network. All Rights Reserved.