
Cinta adalah anugerah, berbagai rasa pun dapat tercipta karenanya, mulai dari yang membahagiakan hingga menyedihkan. Kurang lebih, hal semacam itu juga akan disampaikan oleh kumpulan kata kata cinta dalam artikel ini. Mungkin saja, beberapa di antaranya mampu mewakili apa yang sedang kamu rasakan.
Tahukah kamu mengapa banyak sekali orang yang mencari artikel kumpulan kata kata cinta? Mungkin salah satu alasannya adalah karena dianggap dapat mewakili perasaan. Nah, di sini pun kamu bisa menemukan kata kata dalam berbagai nuansa, mulai dari kata kata romantis hingga yang menggambarkan kesedihan.
Buat kamu yang memang sedang mencari kumpulan kata kata cinta, maka kamu berada di tempat yang tepat. Meskipun hanya lewat untaian kata, tapi jika diimbangi dengan ketulusan, pesan dan maksudmu pun akan dapat tersampaikan dengan baik.
Kumpulan kata kata cinta ini bisa kamu jadikan ungkapan perasaanmu pada orang yang dianggap spesial. Baik itu perasaanmu yang lagi senang, sedih, ataupun galau. Bahkan kalau kamu lagi pengin melawak, kamu juga mencontoh kutipan yang ada di sini. Makanya, simak terus artikel ini sampai habis!
Kumpulan Kata Kata Cinta Sederhana tapi Bermakna
1. Dahsyatnya Saling Mencintai
Sangat dicintai oleh seseorang memberimu kekuatan, sementara mencintai seseorang memberimu keberanian. Lao Tzu
Kalau kamu bertanya tentang bagaimana rasa cinta bisa mempengaruhi kehidupan, mungkin kata kata romantis dari Lao Tzu ini bisa menjadi jawabannya. Dengan cinta, kamu akan mendapatkan kekuatan sekaligus keberanian.
Tentunya, mencintai dan dicintai memiliki pengaruh yang baik bagi hidupmu. Kalaupun yang kamu dapatkan adalah sakit hati karena gagal mempertahankannya, kamu tetap mendapatkan pelajaran yang berharga.
2. Saat Seseorang Mencintaimu
Saat seseorang mencintaimu, caranya menceritakanmu pada orang lain sungguh berbeda. Kamu merasa aman dan nyaman. Jess C. Scott, The Intern
Salah satu kumpulan kata kata cinta ini menggambarkan keadaan kalau kamu sedang dicintai oleh seseorang, perlakuannya kepadamu akan berbeda. Kamu akan dibuat selalu nyaman dan aman saat berada di dekatnya.
Selain itu, cara dia membicarakanmu di depan orang lain juga berbeda jika dibandingkan dengan teman-temannya. Hal ini dilakukannya karena kamu sudah dianggap sebagai orang yang spesial.
3. Mencintai tak Butuh Alasan
Seseorang dicintai karena ia dicintai. Tak ada alasan yang dibutuhkan untuk mencintai. Paulo Coelho, The Alchemist
Saat kekasihmu menanyakan alasan kenapa kamu mencintainya dan kamu tak menemukan jawaban, kasih saja dia kata kata romantis dari Paulo Coelho ini. Bilang padanya kalau mencintai seseorang tak butuh alasan.
Hal ini lebih baik daripada kamu mengarang jawaban yang belum tentu jujur hanya untuk menyenangkan hatinya saja. Kalaupun memang ada alasannya, mungkin kamu tidak bisa menjelaskannya dengan kata kata.
4. Selektif dalam Mencintai Seseorang
Jangan mencintai seseorang yang memperlakukanmu seperti kamu adalah orang yang biasa saja. Oscar Wilde
Sejatinya, kita akan memperlakukan seseorang yang dicintai dengan cara yang tidak biasa, berbeda dengan perlakuan pada orang lain. Untuk itu, kalau kamu mencintai seseorang yang tidak memperlakukanmu secara istimewa, mungkin kamu perlu mempertimbangkannya lagi.
Dia tidak akan seperti itu kalau benar-benar mencintaimu. Kalau sebelumnya dia memperlakukanmu secara spesial, lalu sekarang mulai berubah, sindirlah dia dengan satu dari sekian banyak kumpulan kata kata cinta di sini ini supaya sadar kalau sikapnya ini tidaklah benar.
5. Yang Penting Kamu Mengingatku
Kalau kamu mengingatku, maka aku tidak peduli jika orang lain lupa. Haruki Murakami, Kafka on the Shore
Dilupakan orang lain terkadang menjadi salah satu hal yang paling menakutkan. Karena orang yang memperhatikanmu otomatis akan berkurang.
Namun, hal tersebut tidaklah menjadi masalah asal kamu masih punya seseorang yang mencintaimu dengan tulus. Asal dia tidak melupakanmu, kamu masih bisa mendapatkan perhatian yang cukup dan tidak memerlukannya lagi dari orang lain, seperti yang dijelaskan oleh satu dari kumpulan kata kata cinta di atas.
6. Semuanya Satu
Satu cinta. Satu hati. Satu takdir. Bob Marley
Buat penggemar Bob Marley, pasti tahu kan sama kutipan satu ini? Di mana dalam bahasa Inggrisnya berbunyi, “One love. One heart. One destiny.”
Kata kata romantis ini menunjukkan kalau ketiga hal tersebut akan selalu berjalan beriringan. Jika salah satunya tidak ada, maka segala sesuatunya tidak akan bisa seimbang.
7. Tentang Belahan Jiwa
Belahan jiwa. Sangat langka, tapi ada. Ini seperti jiwa kembar yang saling terhubung satu sama lain. When Dreams May Come
Kamu mungkin ditakdirkan untuk jatuh cinta dengan seseorang. Bagusnya lagi, kamu mendapatkan balasannya. Meskipun saling mencintai, belum tentu kalau dia adalah belahan jiwamu.
Maka dari itu, seperti salah satu kumpulan kata kata cinta di atas ini, belahan jiwa sangatlah langka. Kalau berhasil menemukannya, maka itu akan menjadi hal terindah dalam hidupmu.
8. Menjadi Seseorang yang Lebih Baik
Kamu membuatku ingin menjadi seorang pria yang lebih baik. As Good As It Gets
Terkadang, bertemu seseorang yang kamu cintai bisa mengubah hidupmu menjadi lebih baik. Hal itu dikarenakan kamu tak ingin terlihat buruk di matanya.
Namun, bukan berarti kamu hanya terlihat baik di depannya, tapi tidak di depan orang lain, ya. Kamu perlu mengubah kebiasaan burukmu agar cinta yang telah susah payah kamu dapatkan tidak pergi begitu saja.
9. Waktu Berhenti
Mereka bilang saat kamu bertemu cinta dalam hidupmu, waktu berhenti, dan itu benar. Big Fish
Seseorang yang sedang jatuh cinta memang terkadang suka melebih lebihkan sesuatu. Saat belum jatuh cinta, mungkin kamu tidak akan percaya dengan omongan orang yang sedang jatuh cinta.
Tapi, ketika merasakannya sendiri, kamu pun berubah pikiran dan menyetujuinya. Kurang lebih, hal inilah yang dimaksudkan oleh salah satu kumpulan kata kata cinta di atas ini.
10. Hal Permanen dalam Cinta
Cinta tak pernah gagal panen. Karena bahagia dan sedih itulah hasil permanen. Moammar Emka
Kata kata romantis ini menjelaskan bahwa cinta memang tak hanya membuatmu merasa bahagia, namun ada juga sedih yang akan kamu rasakan. Kadang memang perasaan yang tak enak harus kamu rasakan agar tahu bagaimana perasaan bahagia itu.
Kebahagiaan dan kesedihan memang seperti dua sisi mata uang, berbeda, tapi tak bisa dipisahkan. Kalau kamu bisa sabar menghadapi kesedihan, hal yang indah akan datang di waktu yang tepat.
Baca juga: Luapkan Kekecewaanmu Melalui Kata-Kata Galau Sedih yang Menyayat Hati Ini
Kata Kata Romantis Menyentuh Hati
1. Tak Bisa Hidup Tanpamu
Kapanpun aku datang kepadamu, semua masalahku tampak menjadi lebih ringan. Jadi, bagaimana kubisa hidup tanpa melihatmu? Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
Kata kata romantis yang pertama ini dikutip dari drama Korea berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. Di mana bisa digambarkan kalau kekasih mampu menjadi seorang penolong.
Misalnya saja sedang punya masalah, kamu bisa curhat ke pacar. Setelah itu, kamu akan merasa bebanmu bisa berkurang karena dia dengan tulus mau mendengarkanmu.
2. Meninggalkanmu Adalah Kelemahanku
Tidakkah kamu melihat? Tidakkah kamu mengerti? Kamu adalah cinta dalam hidupku. Aku tak bisa meninggalkanmu. Grey’s Anatomy
Kalau kamu merasa pasanganmu adalah jodohmu yang tak terpisahkan sampai mati, bisa banget kirimkan kata kata romantis ini untuknya. Dengan kata kata romantis ini, kamu telah menunjukkan betapa berharganya dia di hidupmu.
Tunjukkan padanya kalau kamu tak bisa hidup tanpanya. Sampai kapanpun, kamu selalu ingin berada di dekatnya.
3. Senyum Bagai Matahari
Senyumnya tercermin dalam cahaya matahari yang bersinar sangat cerah. Goblin
Segala sesuatu yang dilakukan oleh sang kekasih memang selalu indah di matamu, terutama senyumnya. Kalau disuruh menggambarkan bagaimana dahsyatnya senyum sang kekasih, mungkin kata kata romantis yang diucapkan oleh Kim Shin dalam serial Goblin ini sangatlah sesuai.
Tak peduli orang mau menganggapmu lebay atau gimana, rasa kegagumanmu pada sang kekasih tak akan pernah luntur. Tapi, jangan cuma kagum aja, ya! Perlakukanlah kekasihmu dengan penuh kasih sayang agar hubunganmu dengannya bisa langgeng sampai kakek nenek.
4. Kamu Cantik
Kamu sangat cantik hari ini. Cukup cantik untuk berada dalam mimpiku setiap malam. Oh My Venus
Kadang, waktu seharian yang dihabiskan bersama kekasih tidaklah cukup. Jika terpaksa harus berpisah, kamu pun berharap kalau dia bisa hadir sebagai bunga tidurmu.
Wajah cantiknya selalu kamu rindukan. Hanya bertemu lewat mimpi pun sudah mampu menjadi penawar kerinduanmu, seperti yang disampaikan oleh kata kata romantis di atas.
5. Peran Alam Semesta dalam Mempersatukan Sepasang Kekasih
Rasanya, pada saat ini seluruh alam semesta ada hanya untuk menyatukan kita. Serendipity
Bisa bertemu dengan orang terkasih memang merupakan salah satu hadiah terbaik dalam hidup. Kalau kamu bertanya berkat siapa kalian bisa bersatu, mungkin jawabannya seperti yang tergambar dari kata kata romantis ini, yaitu alam semesta.
Terdengar sedikit berlebihan memang. Tapi, memang pada dasarnya memang seperti itu, jatuh cinta membuatmu cenderung mendramatisir rasa bahagia yang telah kamu rasakan.
6. Hari yang Kuhabiskan Denganmu
Setiap hari yang kuhabiskan denganmu adalah hari favoritku. Jadi, hari ini adalah hari favoritku yang baru. Winnie the Pooh
Kalau ditanya hari apa yang menjadi favoritmu, mungkin jawabanmu adalah semua hari yang kamu habiskan bersama dia yang tersayang. Jadi, kalau hanya disuruh memilih satu saja hari favoritmu, maka kamu akan susah menjawabnya.
Kenapa? Karena ada banyak sekali hari yang kamu lewati bersamanya dan otomatis hari favoritmu nggak cuma satu hari saja. Setidaknya, hal ini seperti yang disampaikan oleh kata kata romantis di atas.
7. Pilihlah Aku
Pilih aku. Nikahi aku. Biarkan aku membuatmu bahagia. My Best Friend’s Wedding
Buat kamu yang ingin membuat hubunganmu dan sang kekasih masuk ke tahap yang lebih serius, kamu bisa melamarnya dengan kata kata romantis yang dikutip dari film My Best Friend’s Wedding ini.
Tunjukkan keseriusanmu yang ingin membuatnya hidup bahagia. Kalau si dia mau menerimamu, jangan khianati kepercayaannya dengan tidak pernah mengingkari janji yang kamu katakan padanya.
8. Keadaan Setelah Bertemu Seseorang yang Dicintai
Sebelum aku bertemu denganmu, aku tidak tahu apa mungkin aku bisa hidup bahagia di dunia ini. Dan sekarang aku ingin memberikanmu kebahagiaan yang sama seperti yang kamu berikan. She Was Pretty
Belum menemukan tambatan hati memang terkadang membuatmu sulit untuk bisa merasakan kebahagiaan. Kamu pun berpikiran mungkin tak akan pernah bisa bahagia.
Tapi, setelah berhasil menemukannya, anggapanmu pun terpatahkan. Sebagai rasa balas budimu atas kebahagiaan yang telah pasanganmu berikan, kamu pun ingin membuatnya bahagia seperti yang telah dilakukannya padamu.
9. Aku Turuti Semua Maumu
Apa yang kamu inginkan? Kamu menginginkan bulan? Cukup ucapkan saja dan aku akan melemparkan laso di sekitarnya dan menariknya ke bawah. It’s a Wonderful Life
Jika berkaitan dengan orang terkasih, kamu pasti akan berusaha semampumu untuk bisa mewujudkan keinginannya, seperti yang disampaikan oleh kata kata romantis di atas. Bahkan, jika dia menginginkan bulan pun kamu siap untuk megambilkan untuknya.
Hal ini menggambarkan hal yang mustahil pun akan kamu usahakan. Apalagi jika permintaannya masih masuk akal, tentunya kamu akan bisa mewujudkannya sebagai bentuk rasa sayangmu padanya.
10. Cinta Adalah Segalanya
Kamu adalah sebuah lagu, mimpi, bisikan, dan aku tidak tahu bagaimana aku bisa hidup tanpamu selama kamu masih kumiliki. The Notebook
Kata kata romantis ini menggambarkan seseorang yang kamu cintai adalah segalanya dalam hidupmu. Kehadirannya di sampingmu adalah hal yang paling penting di hidupmu.
Dengan begitu, kamu tak bisa membayangkan jika dia meninggalkanmu. Kamu pun akan berusaha untuk selalu mempertahankan hubungan asmara ini.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Bahagia Sebagai Ungkapan Rasa Syukur
Kumpulan Kata Kata Cinta yang Menggambarkan Kerinduan
1. Tak Bisa Melupakan
Sejujurnya, tak peduli berapa banyaknya aku mencoba untuk menghapusmu, aku tahu aku tak akan bisa. Day6, I Loved You
Kata kata cinta dari lirik lagu Day6 ini menggambarkan seseorang yang telah berpisah dengan kekasihnya. Meskipun sudah hidup masing-masing, kamu masih berusaha untuk membiasakan diri tanpanya.
Namun, sekeras apapun usaha yang kamu lakukan, bayangan dirinya di pikiranmu tak bisa terhapus begitu saja. Walaupun mungkin sudah tak ada rasa cinta, tapi rasa rindu masih saja terus menghantuimu.
2. Merindukanmu
Aku merindukanmu dan hari lain berlalu. Aku merindukanmu dan satu tahun lagi berlalu. Beginilah caraku hidup. Seperti aku merindukanmu. Aku merindukanmu. BTOB, Missing You
Berpisah dengan seseorang yang masih kamu cintai memang sangat menyakitkan. Kamu harus rela menanggung rindu yang lama kelamaan bukannya makin berkurang, tapi malah semakin bertambah.
Rindu pun berubah menjadi salah satu caramu untuk hidup. Mungkin kalau kamu tak merindukannya, kamu sudah tak tahu lagi bagaimana menghadapi dunia ini.
3. Cinta Singkat
Cinta itu singkat, melupakan yang sangat lama. Pablo Neruda, Love
Apakah kamu pernah menjalin hubungan asmara yang tak bisa bertahan dalam waktu yang lama? Meskipun hubungan yang kamu jalin terbilang singkat, kamu tak bisa dengan mudah untuk melupakannya.
Kalau kamu pernah merasakannya, mungkin kata kata cinta sedih ini cocok menggambarkan perasaanmu. Rasa rindu pun perlahan menggerogoti hatimu dan susah untuk disembuhkan.
4. Jangan Menghilang
Sama seperti surat di atas pasir, di mana ada ombak, aku merasa kamu akan menghilang ke tempat yang jauh. Aku merindukanmu lagi dan lagi. IU, Through the Night
Jika diibaratkan, seseorang yang kamu rindukan tapi tak bisa kamu temui adalah seperti surat di atas pasir pantai. Surat tersebut akan hilang tersapu ombak dan tak bisa kembali lagi.
Yang kamu rasakan hanyalah merasa kehilangan tanpa bisa mengembalikannya berada di sisimu lagi. Semakin diingat, semakin besar pula rasa rindu yang kamu miliki untuknya.
5. Hampa Tanpa Kehadiranmu
Tak ada yang membuat ruangan terasa lebih hampa daripada menginginkan seseorang di dalamnya. Cella Quinn, All the Time
Sehampa apapun ruangan yang pernah kamu masuki, kamu tidak akan merasakan kesepian jika sedang bersama dia yang kamu sayangi. Namun sebaliknya, seramai apapun tempat kamu berada, kamu akan merasa hampa tanpa kehadirannya.
Mungkin kalau kamu sedang merindukan seseorang, kutipan ini akan mampu mewakili perasaanmu. Untuk menunjukkan betapa kangennya kamu pada si dia, tak ada salahnya kok kalau mau mengirimkan kutipan ini untuknya.
6. Perasaan Terburuk
Merindukan seseorang dan tidak bisa melihatnya adalah perasaan terburuk yang pernah ada. Nathanael Richmon
Kamu tahu apa perasaan terburuk dari hidupmu? Mungkin jawabannya sama dengan apa yang dikatakan Nathanael Richmon dalam kata kata cinta di atas ini.
Sangat menyakitkan memang jika tidak bisa bertemu dengan seseorang yang kamu rindukan. Terlebih, jika memang sudah tidak memungkinkan untukmu bertemu dirinya karena kesalahanmu di masa lalu.
7. Kenyataan Berbeda dari Mimpi
Saat aku menutup mata, aku melihatmu. Saat aku membuka mata, aku merindukanmu. Anonim
Terkadang, mimpi memang lebih indah dibandingkan dengan kenyataan. Sama seperti kumpulan kata kata cinta di atas ini, saat bermimpi kamu bisa bertemu dengan dia yang dirindukan, tapi kebalikan saat kamu membuka mata.
Kalau kamu merasa begitu, kamu pun lebih memilih untuk hidup dalam imajinasimu sendiri dibanding harus menghadapi kenyataan. Tapi, bagaimanapun kamu tetap harus bertahan. Kalau bisa move on, maka move on-lah supaya kamu tidak hidup dalam keterpurukan.
8. Mencoba Sibuk agar Tak Merindukanmu
Aku membuat diriku sendiri sibuk dengan apa yang kulakukan. Tapi, setiap kali aku berhenti sejenak, aku masih memikirkanmu. Anonim
Sekeras apapun kamu berusaha melupakan seseorang, tapi jika hatimu masih mengharapkannya kembali, maka kamu tak akan pernah bisa benar-benar membuang bayangannya dalam hidupmu.
Setidaknya, hal inilah yang digambarkan oleh salah satu kumpulan kata kata cinta ini. Meskipun menyedihkan, tapi kamu tetap harus semangat menjalani hidup, ya!
9. Kamu Bagaikan Rumah Bagiku
Kenanganmu terasa seperti rumah bagiku. Jadi, setiap kali pikiranku mengembara, aku selalu menemukan jalan pulang kepadamu. Ranata Suzuki
Kenangan akan seseorang yang sangat berarti bagimu memang memiliki pengaruh yang luar biasa dalam hidupmu. Sejauh apapun kamu berkelana mencari cinta yang lain, kalau di hatimu hanya ada dirinya, suatu saat kamu akan kembali lagi padanya.
Beruntung bagimu jika masih ada kamu di dalam hatinya. Namun, kalau dia sudah terlanjur melupakanmu, kamu adalah satu-satunya yang harus menerima rasa sakit akibat perasaan rindu yang tak bisa terobati.
10. Lelah Merindukanmu
Aku tak mau merasakan perasaan seperti ini. Aku sangat lelah terus menerus merindukanmu. Anonim
Kalau boleh memilih, mungkin kamu tak ingin merasakan rindu karena hal ini sungguh sangat menyiksa. Tapi, apa mau dikata. Sekeras apapun kamu mencoba memungkirinya, rasa rindu tetap tak bisa menyingkir dari hidupmu.
Mungkin memang sekarang kamu merasa lelah karena tersiksa. Untuk itu, semangatilah dirimu sendiri supaya kamu bisa lekas melupakannya.
Baca juga: Kumpulan Kata-Kata Inspirasi Penuh Makna Sebagai Penyemangat Hidup
Kumpulan Kata Kata Cinta agar Cepat Move On
1. Ini Bukan Akhir Ceritamu
Beberapa orang akan pergi, tetapi itu bukan akhir dari ceritamu. Itu adalah akhir dari bagian mereka dalam ceritamu. Faraaz Kazi
Jangan terlalu sedih kalau seseorang yang sempat mendapat tempat di hatimu pergi begitu saja. Tak usah menyesal kalau hal tersebut terjadi bukan karena kesalahanmu.
Percayalah, perpisahan ini bukanlah akhir dari ceritamu. Kamu masih memiliki cerita yang lebih indah lagi di masa depan.
2. Melepaskan Mungkin Lebih Baik
Beberapa dari kita berpikir kalau memegang membuat kita kuat, tapi terkadang yang menguatkan adalah melepaskan. Herman Hesse
Saat menjalani hubungan yang tidak sehat, coba pikirkan dengan baik pesan dari kata kata cinta Herman Hesse satu ini. Mungkin ini waktumu untuk melepaskannya.
Mungkin memang bertahan bukanlah pilihan. Lebih baik melepaskan tapi kamu merasa bebas, daripada memilih untuk bertahan, tapi kamu merasa terkurung dari kesedihan.
3. Hatimu yang Patah Telah Dikirimkan ke Surga
Ketika cinta hilang, jangan menundukkan kepala dalam kesedihan. Jagalah kepalamu agar tetap tinggi menatap ke surga karena di sanalah hatimu yang patah telah dikirim untuk disembuhkan. Anonim
Untukmu yang sedang patah hati karena kehilangan seseorang yang pernah berarti di hidupmu, ingatlah selalu apa yang dibicarakan oleh kata kata cinta di atas ini. Janganlah menunduk dalam kesedihan.
Percayalah bahwa hatimu akan segera sembuh dari rasa sakit. Jadi, lanjutkanlah hidupmu karena ini bukan akhir dari segalanya.
4. Ibarat Gelas
Hubungan itu seperti gelas kaca. Terkadang lebih baik membiarkannya pecah daripada mencoba untuk menyakiti diri sendiri dengan meletakkannya kembali. Anonim
Kalau kata kata cinta satu ini mungkin bisa menggambarkan sebuah hubungan yang tidak sehat. Alih alih mempertahankannya, ada baiknya tinggalkan saja dan lanjutkanlah hidupmu.
Terkadang, melepaskan merupakan pilihan bijak. Kalau kamu berusaha untuk mempertahankan, bisa jadi kamu malah menggali lubangmu sendiri dan terus menerus tersakiti.
5. Terima Saja
Beberapa orang tidak akan pernah berubah. Kamu harus menerimanya. Lanjutkan hidupmu tanpanya.
Menunggu seseorang untuk berubah mungkin adalah hal yang mustahil. Seperti yang kamu tahu, menunggu itu sangat menjemukan.
Jika tak ada tanda tanda darinya untuk berubah, yang perlu kamu lakukan hanyalah menerimanya. Setelah itu, lanjutkan hidupmu yang berharga daripada melakukan hal yang hanya akan merugikanmu.
6. Kekuatan Diri
Kau takkan pernah tahu kekuatan dirimu sampai seseorang menyakitimu. Anonim
Sedih memang saat seseorang menyakiti kita. Apalagi pelakunya adalah orang yang sangat kita sayangi, seperti misal kekasih hati. Sepintas, hal menyedihkan ini terlihat seperti masalah, namun bisa jadi itu adalah cara Tuhan menunjukan batas kemampuan dirimu.
Mungkin selama ini kamu terlalu dibuai oleh kumpulan kata kata cinta romantis, sehingga mentalmu jadi lembek. Karena itu Tuhan “melatihmu” untuk kuat. Bertahanlah. Walau sakit, tapi pasti ada kebaikan yang diberi oleh-Nya.
7. Introspeksi
Jangan tanyakan alasan mengapa seseorang menyakitimu. Tanyakan mengapa kau terus membiarkan mereka begitu. Anonim
Saat seseorang menyakitimu, jangan terus berkutat pada pertanyaan mengapa mereka bisa setega ini. Coba tanyakan pada dirimu, mengapa mereka berani melakukan itu padamu. Apa kamu terlalu permisif sehingga mereka tak sungkan sungkan melukai perasaanmu?
Jika jawabannya iya, mungkin kamu perlu memperbaiki sikap dan pembawaan dirimu. Jadikan kenangan pahit yang sudah terjadi sebagai cambuk agar kamu tidak lagi menjadi dirimu yang dulu.
8. Berpikir Cerdas
Jika seseorang cukup bodoh meninggalkanmu, jadilah orang yang cerdas dengan membiarkannya pergi. Anonim
Terkadang kita menyalahkan diri sendiri saat seseorang yang kita cintai meninggalkan kita. Lantas, kita mulai berpikir bahwa kita adalah sosok yang bodoh dan dalang mengapa semua ini terjadi. Apakah kamu pernah merasa begitu?
Cobalah introspeksi sikapmu. Dan kalau ternyata memang kamu sudah berusaha mempertahankan hubungan, jangan tetap menyalahkan dirimu atas semua ini. Seperti salah satu kutipan dari kumpulan kata kata cinta di atas, mungkin orang itu terlalu bodoh untuk menyadari betapa pentingnya dirimu. Berarti kamu cukup beruntung tidak menanggung satu orang bodoh di hidupmu.
9. Cara Melepaskan Kenangan Buruk
Lepaskan masa lalu dan masa lalu akan membiarkanmu pergi. Anonim
Apakah kamu susah move on? Kalau iya, mungkin kamu harus berhenti membaca kumpulan kata kata cinta yang bernada romantis. Kamu perlu beralih ke kutipan yang bisa menguatkan kamu, seperti kalimat di atas.
Yang pertama kamu lakukan adalah terima masa lalu yang pahit itu sebagai bagian dari hidupmu, tapi tak usah diingat – ingat terus. Jangan lupa sibukkan dirimu dengan banyak kegiatan menguntungkan. Siapa tahu kamu akan bertemu “orang baru” yang bikin hidupmu lebih indah.
10. Hadiah Kehidupan
Jika kamu cukup berani untuk berkata “Selamat tinggal”, maka hidup akan menghadiahimu “Halo” yang baru. Anonim
Banyak orang yang mengeluh mengapa susah sekali melepaskan masa lalu, padahal mereka masih suka membaca kumpulan kata kata cinta yang pernah dikirimkan mantannya saat masih bersama. Tentu saja move on menjadi sangat sulit.
Yang perlu dilakukan saat ingin move on adalah benar benar membebaskan diri dari berbagai hal di masa lalu yang bisa mengingatkanmu padanya. Kalau perlu, lakukan hal hal baru yang belum pernah kamu lakukan sebelumnya. Dengan begitu, kehidupan jadi lebih mudah memberikan nikmat baru padamu.
Kata Kata Cinta Bijak
1. Saat Mencintai Seseorang dengan Sangat
Jika kamu sangat mencintai seseorang, walaupun kamu salah paham, kamu tidak akan menjelaskan. 49 Days
Sejatinya, mencintai seseorang adalah bisa saling percaya. Jika kamu mendapati kesalahpahaman di antara kalian berdua, kamu akan berusaha untuk percaya dan tidak akan saling menjelaskan hal yang membuat kalian salah paham.
Yang kamu lakukan hanyalah membiarkannya saja karena kesalahpahaman bisa menjadi duri dalam hubungan. Terlebih jika hal tersebut bisa melunturkan rasa percaya di antara kalian berdua.
2. Cinta Pertama
Cinta pertama membuat hatimu tumbuh. Good Doctors
Cinta pertama memang susah untuk dilupakan. Darinya, kamu mendapatkan pengalaman berharga. Setidaknya hal inilah yang bisa kita petik pelajarannya dari kata kata romantis di atas.
Walaupun mungkin sudah lama berpisah, hatimu mungkin masih merasa berdebar debar saat bertemu atau bahkan hanya dengan memikirkannya saja. Hal yang wajar memang jika cinta pertama cenderung susah dilupakan.
3. Mustahil untuk Dilupakan
Sekali kamu bertemu seseorang, kamu tak akan pernah benar benar melupakannya. Spirited Away
Mungkin kutipan di atas ini hanya berlaku bagi kamu yang pernah bertemu dengan orang yang berhasil menarik perhatianmu dari sejak pertama bertemu. Apalagi jika dia berhasil membuatmu jatuh cinta pada pandangan pertama.
Melupakannya begitu saja mungkin adalah hal yang mustahil. Walaupun kamu hanya bisa bersamamu dalam waktu singkat, tapi kenangannya akan selalu terpatri dalam ingatanmu.
4. Saat Memahami Cinta
Saat kamu menemukan keberanian untuk menyerahkan hidupmu pada seseorang, itu akan menjadi saat di mana kamu memahami cinta. Rurouni Kenshin
Kamu belum benar benar memahami apa arti cinta jika masih belum berani membuat komitmen. Kiranya, hal inilah yang digambarkan oleh salah satu kumpulan kata kata cinta ini.
Saat kamu bersedia menyerahkan hidupmu kepada seseorang, berarti kamu telah berkomitmen untuk menjaga hubungan yang kalian jalin. Hal ini memang sulit, tapi jika sudah menemukan orang yang tepat, maka duniamu akan terasa lebih indah.
5. Seperti Cermin
Cinta itu seperti cermin yang mencerminkan sisi burukmu. Terutama saat tidak berbalas. Kamu menjadi iri, cemburu, berprasangka, dan kesal. Kamu harus menghadapi segala macam emosi, tetapi tidak ada alasan untuk menganggap itu adalah hal yang memalukan. Shakugan No Shana
Apakah kamu setuju dengan kata kata cinta di atas ini? Ya, memang tak bisa dipungkiri kalau saat mengalami cinta tak berbalas, hal hal negatif otomatis menyelimuti hatimu.
Asalkan kamu bisa mengendalikannya, hal ini tidaklah menjadi masalah besar. Perasaan seperti ini memanglah wajar, jadi kamu tak perlu malu.
6. Berfokus pada Diri
Bunga tak pernah memimpikan si kumbang. Ia mekar maka kumbang pun datang. Mark Nepo
Sama seperti bunga yang dimaksud dari salah satu kumpulan kata kata cinta di atas, kita tak harus agresif mendekati orang yang kita cintai. Kita hanya cukup memperbaiki kualitas diri kita untuk jadi lebih baik.
Dengan sendirinya, orang yang kita cintai akan mendekat. Dan kalaupun tidak, resep dari kata kata cinta di atas bisa membuat kita mendapatkan orang lain yang jauh lebih baik dari yang kita inginkan.
7. Kesempurnaan
Cinta itu bukan menemukanlah menemukan orang yang sempurna. Tapi melihat ketidaksempurnaan seseorang secara sempurna. Sam Keen
Susah mencari orang yang sempurna. Karena kesempurnaan bukan milik manusia, melainkan milik Tuhan. Jika mencari yang sempurna, manusia tak akan pernah menikah.
Kata kata cinta di atas bisa mengingatkan kita akan arti mencintai yang sesungguhnya. Kalau semua orang menerapkan hal tersebut, mungkin tak akan ada lagi pasangan yang ditinggal selingkuh hanya karena kalah menawan dari pasangan selingkuhannya ya?
8. Manfaat Waktu
Jangan biarkan seorang lelaki yang kebingungan menghabiskan waktu dan energimu. RH Shin
Umur manusia tidak ada yang tahu. Daripada menghabiskan seluruh hidupmu dengan pasangan yang enggak jelas karakter atau tujuan hidupnya, mending kamu nurutin salah satu kumpulan kata kata cinta bijak ini.
Tinggalin laki laki yang lagi bingung itu. Kalau dia sendiri aja bingung sama hidupnya, gimana mau mengurusi hidup dan masa depan kamu? Malas juga kan kalau tiap hari cuma dikirimi kata kata romantis tanpa aksi?!
9. Cinta itu Persahabatan
Cinta adalah persahabatan yang membara. Jeremy Taylor
Banyak yang enggak sadar bahwa cinta dan persahabatan antar lawan jenis itu beda beda tipis. Seharusnya, seorang pacar juga bisa jadi tempat curhat pasangannya. Karena hubungan pacaran itu jauh lebih dekat dari sahabat.
Nah salah satu kumpulan kata kata cinta bijak di atas bisa juga kamu kirimin buat mengkode gebetanmu yang main friendzone ma kamu. Siapa tahu nih dengan kata kata romantis ini, dia bisa tanggap dan ngasih sinyal buat kamu.
10. Cara Mencintai yang Salah
Mencintai seseorang berarti membiarkan mereka menjadi diri mereka sendiri. Bukan mengurung mereka dalam sangkar. Melissa Marr
Karena berpikir mencintai itu sama dengan memiliki, lantas kita jadi posesif banget dengan pasangan kita. Enggak sepenuhnya salah juga sih. Kita begitu karena takut kehilangan.
Namun kita juga harus sadar bahwa yang kita cintai itu makhluk hidup yang merdeka. Dan seperti salah satu dari kumpulan kata kata cinta bijak di atas, mengekang mereka hanya membuat mereka merasa tersiksa karena terpenjara.
Baca juga: Jadikan Kumpulan Motto Hidup Orang Sukses ini Sebagai Awal dari Keberhasilanmu
Kata Kata Cinta Sedih
1. Tinggal Kenangan
Ini sudah berakhir, cintaku. Kamu di mana? Sekarang kita hanya menjadi kenangan. Aku bahagia waktu itu, jangan lupakan aku, mari bertemu lagi. WINNER, Empty
Masihkah kamu terbayang bayang akan kenangan mantan? Kalau iya, salah satu dari kumpulan kata kata cinta ini sangat sesuai dengan yang sedang kamu rasakan.
Mungkin, walaupun sudah berpisah, kamu tetap tidak bisa membencinya. Ingin sekali rasanya bisa bertemu lagi, walaupun perasaannya ke kamu sudah tak seperti dulu.
2. Semoga Kamu Menemukan yang Lebih Baik Dariku
Aku berharap seseorang mencintaimu dengan cara yang tidak kubisa. Seseorang yang akan mengurus segala kekacauan yang telah kubuat. Hailee Steinfeld, Let Me Go
Salah satu kumpulan kata kata cinta sedih kali ini datang dari lagu milik Hailee Steinfeld berjudul Let Me Go. Lagu ini menggambarkan tentang seorang wanita yang ingin kekasihnya bisa bertemu seseorang yang lebih baik darinya.
Hal tersebut dilakukan lantaran dirinya merasa sudah terlalu sering menyakiti sang kekasih dan tidak bisa mengembalikan keadaan seperti semula. Apakah kamu juga sedang merasakan hal seperti yang digambarkan di lirik ini?
3. Belum Yakin
Jangan berharap terlalu banyak dariku. Aku juga tak ingin kehilanganmu. Sebelum semuanya menjadi terlalu dalam, sebelum kamu terluka, jangan percaya padaku. BIGBANG, Let’s Not Fall In Love
Kutipan ini bukanlah kata kata romantis yang bisa membuat hati siapa saja meleleh saat mendengarnya. Salah satu penggalan lirik dari lagi BIGBANG ini menggambarkan perasaan seseorang yang belum yakin atau belum siap untuk berkomitmen.
Walaupun keduanya sama sama menaruh perasaan suka, tapi salah satu pihak merasa tidak bisa untuk hidup bersama. Ia takut kalau pada akhirnya hanya akan menyakiti seseorang yang disukainya tersebut.
4. Kau Datang di Saat yang Tak Tepat
Kata kata yang kau ucapkan, gerakan tubuh saat kau berbicara, itu mengetuk hatiku tanpa henti. Tapi aku menutup pintu rapat rapat. Park Jimin, Hopeless Love
Pernahkah kamu merasa ada seseorang yang berhasil mengetuk pintu hatimu, tapi kamu tak bisa begitu saja membuka diri untuknya? Jika iya, mungkin satu dari kumpulan kata kata cinta di atas ini sesuai dengan perasaanmu.
Mungkin ada alasan tersendiri kenapa kamu bisa seperti itu. Untuk menjalin hubungan dengan seseorang memang tidak perlu buru-buru. Kamu harus meyakinkan dirimu sendiri daripada dipaksakan malah akhirnya hanya akan saling melukai.
5. Cinta Memang Tak Bisa Diramal
Selamat tinggal. Selamat tinggal. Jika aku tahu kita akan mengucapkan selamat tinggal, aku tak perlu mencintaimu sebesar ini. iKON, Goodbye Road
Tak jarang, cinta datang dengan tiba tiba. Pada awalnya, kamu hanya berpikir untuk bisa terus bersamanya dan membuat hubungan yang kalian jalin bisa berhasil.
Namun, yang namanya masa depan juga tidak bisa diramal. Pada akhirnya, kamu pun harus berpisah dengannya. Mungkin jika kamu tahu kalau hubungan ini hanya akan berakhir, lebih baik kamu tak pernah mencintainya sebesar ini.
6. Sisi Baik dari Perpisahan
Jika kamu menangis karena matahari telah pergi dari hidupmu, maka tangismu akan menghalangimu dari melihat indahnya bintang dalam kegelapan. Rabindranath Tagore
Sedih karena ditinggal kekasih itu wajar. Namun jangan sampai berlarut larut dalam kesedihan. Ketika tangismu sulit berhenti, ingatlah salah satu dari kumpulan kata kata cinta sedih ini.
Terlalu sedih akan masa lalu akan membuatmu tak menyadari hal baik yang menantimu di depan. Siapa tahu di masa depan kamu bisa bertemu orang lain yang jauh lebih baik dari si dia.
7. Kehilangan
Kamu tidak kehilangan seorang pria yang baik. Kamu hanya kehilangan seorang pria yang tak baik untukmu. Steve Harvey
Terkadang alasan kenapa kita sedih ditinggalkan kekasih karena menganggap diri kita telah menyia nyiakan pria baik. Lalu kita jadi resah, apakah kita akan mendapatkan pria lain yang sebaik dia.
Masalahnya, pria baik belum tentu orang yang tepat disamping kita. Sebaik baiknya dia kalau bersamanya hanya akan menimbulkan luka hati buat apa hubungan ini dipertahankan?!
8. Jangan Sia Siakan Waktu
Mencintai seseorang yang tidak mencintaimu itu seperti menunggu kapal di bandara. Zayn Malik
Apa yang diucapkan oleh pencipta lagu dan juga mantan personil One Direction ini bener banget. Menjalani hubungan asmara sepihak hanya membuang buang waktu. Di awal memang terasa membahagiakan karena memiliki orang yang disukai.
Namun kedepannya, dia akan berulah macam macam dan kita hanya bisa memilih antara diam atau putus. Daripada buang buang waktu untuk ending yang enggak jelas, lebih baik tak usah dimulai kan?!
9. Berhenti Berharap
Kau tak akan pernah berhenti mencintai seseorang. Kau hanya belajar untuk hidup tanpa mereka. Tupac Shakur
Banyak alasan kenapa kita harus menyudahi perasaan cinta kita terhadap seseorang. Awalnya bisa di kemudian hari akan muncul perasaan baper setengah mati yang membuat semua perjalanan move on tadi sia sia belaka.
Ketahuilah cinta tak bisa hilang kecuali kamu amnesia. Yang kamu lakukan cuma bertahan tanpa menyertakannya dalam hidupmu. Denga pemahaman ini, semoga kamu tak terlalu keras memaksa otakmu melupakan seseorang.
10. Akhir dari Sebuah Hubungan
Cinta diawali dengan sebuah senyuman, tumbuh dengan ciuman dan berakhir dengan air mata. Saint Augustine
Sedih memang, namun fakta yang digambarkan oleh ungkapan cinta sedih di atas ada benarnya juga. Suatu hubungan yang manis di awalnya, bisa berubah pahit dan bikin hati perih.
Bahkan, tak jarang suatu hubungan bisa membuat merubah karakter seorang pecinta. Yang tadinya ia adalah orang yang hangat, kemudian berubah menjadi dingin dan tak percaya dengan adanya asmara lagi.
Baca juga: Caption Bijak untuk Instagram untuk Membangkitkan Semangat Positifmu
Kumpulan Kata Kata Cinta Islami
1. Rasa Cinta Kepada Sang Pencipta
Dia adalah Yang tidak mempunyai ketiadaan. Saya mencintai-Nya dan saya mengagumi-Nya. Jalaluddin Rumi
Kata kata romantis ini bisa kamu gunakan mengungkapkan betapa besar rasa cintamu pada Sang Pencipta. Dengan segala yang kamu dapatkan hingga detik ini, setidaknya ucapkanlah rasa syukur pada-Nya.
Kamu tak akan bisa seperti sekarang tanpa petunjuk dan pertolongan-Nya. Sejatinya, kekasihmu yang sejati hanyalah Allah SWT.
2. Tugas Sang Istri
Istrimu adalah pasanganmu, bukan pembantumu. Nabi Muhammad SAW
Salah satu kumpulan kata kata cinta dari Nabi Muhammad SAW ini bisa mematahkan anggapan bahwa tugas seorang istri hanyalah melakukan pekerjaan rumah saja. Meskipun begitu, bukan berarti istri bisa abai akan urusan rumah. Ia masih memiliki peran penting dalam rumah tangga.
Sejatinya, istri harus terlibat dalam membangun rumah tangga idaman. Seorang istri juga akan selalu mendukung sang suami dalam hal apapun, bukan hanya urusan dapur dan pekerjaan rumah lainnya.
3. Tugas Seorang Suami
Suami yang baik menghapus air mata istrinya. Tapi suami yang hebat mendengarkan alasan kenapa ia menangis. Anonim
Jika kamu seorang suami yang melihat istri sedang bersedih, cobalah hibur dia. Selain menghapus air matanya, tanyakan padanya alasan kenapa ia bersedih.
Walaupun mungkin kamu tak bisa memberikan solusi, hanya dengan mendengarkannya saja kamu sudah turut membantu meringankan beban istrimu. Jadilah suami yang baik, yang bisa mendengarkan segala keluh kesah sang istri.
4. Perlakukanlah Wanita dengan Baik
Wanita bagaikan vas bunga yang dipenuhi keindahan dan keharuman. Hiruplah wanginya dengan lembut, jangan bergulat dengannya. Jangan pula membebaninya dengan tanggung jawab yang tak sanggup dipikulnya. Ali bin Abi Thalib
Sebagai seorang lelaki yang bertanggung jawab, ada baiknya kamu hayati baik baik pesan dari salah satu kumpulan kata kata cinta miliki Ali bin Abi Thalib ini. Kamu harus bisa menghargai seorang wanita dengan memperlakukannya dengan baik.
Jangan sekalipun membuatnya sakit hati. Ingat, dialah yang menjadi seorang ibu bagi anak anakmu dan tak berhak untuk kamu sakiti.
5. Pernikahan yang Berhasil
Pernikahan yang berhasil bukan berarti kau hidup damai bersama istri, melainkan kau tidak bisa hidup tanpanya. Yasir Qadhi
Bagaimanakah kiranya sebuah pernikahan bisa dikatakan berhasil? Mungkin salah satu dari kumpulan kata kata cinta di atas ini bisa menjadi jawabannya.
Memang masalah dalam rumah tangga tidak bisa dihindari, adakalanya terjadi cekcok antara kamu dengan pasangan dan hal itu adalah wajar. Jika kamu benar benar mencintainya, kamu tak akan pernah sanggup menjalani hidup tanpanya.
6. Memohon Untuk Terhindar dari Patah Hati
Ya Allah, jangan Kau tanamkan di hatiku sesuatu yang tertulis bukan untukku. Anonim
Sebab dari patah hati adalah menginginkan yang tidak kesampaian. Entah itu sudah berusaha tapi tak mendapat. Atau sudah tahu bakal tidak mendapat tapi masih menginginkannya.
Namanya juga hati manusia ya. Susah dikontrol sama pikiran. Karena susah, langkah terbaik adalah dengan meminta sang pencipta hati untuk “menjinakannya”, gimana setuju?
7. Hikmah dari Perpisahan
Allah SWT mendatangkan beberapa orang ke dalam hidupmu karena sebuah alasan. Dan Ia menjauhkan mereka dari hidupmu untuk alasan yang jauh lebih baik. Anonim
Sering kita bertanya pada Tuhan mengapa kita dijauhkan dari orang yang kita sayang. Percayalah, itu bukan karena Tuhan mau bermain main dengan hatimu. Apalagi mau menguji seberapa keras hatimu bisa diremukkan.
Sama seperti yang diungkapkan oleh quotes cinta islami di atas, semua ada alasannya. Baik itu untuk kebaikanmu sekarang ataupun di masa depan.
8. Patah Hati
Terkadang patah hati adalah berkah dari Alllah SWT. Itu adalah jalan-Nya untuk menyadarkanmu dari orang yang salah. Issam Bayan
Kumpulan kata kata cinta sedih mengingatkanmu bahwa kasih Tuhan tidak melulu soal nikmat. Ada kalanya, momen nyebelin itu berkah yang tersembunyi karena menyelamatkanmu dari sesuatu.
Sekarang mungkin belum terasa efeknya. Tapi kalau kamu percaya kasih Allah, maka suatu hari kamu akan menyadarinya. Dan semoga kamu termasuk orang yang beruntung itu.
9. Mr. Right
Pria yang tepat tak akan pernah mengalihkanmu dari Tuhanmu. Jika dia menjauhkanmu dari Allah, dia bukanlah pria yang tepat untukmu. Abdul Bary Yahya
Mr. Right itu mustinya ganteng kayak Song Joong Ki? Ya, boleh. Tapi kalau dia bikin kamu jadi cewek enggak bener, apa iya masih disebut Mr. Right?
Pria yang tepat juga dilihat dari agamanya. Dia seyogyanya mengarahkan kamu untuk dekat dengan Tuhan agar bijak dalam kehidupan ini. Karena Tuhan adalah tujuan dari penciptaan kita, bukan?
10. Takdir Tuhan
Allah telah menggoreskan nama jodoh untukmu. Yang perlu kamu urus adalah hubunganmu dengan Allah. Dr Bilal Philips
Enggak usah repot repot cari peramal untuk tahu siapa jodohmu. Udah capek, masih buang duit lagi. Mending kamu sibuk membenahi diri dulu deh. Perbaiki karakter diri kamu yang dirasa kurang.
Selain itu, untuk meminta makhluknya yang super keren untuk jadi jodohmu, dekati dulu penciptanya. Siapa tahu, kamu dapat jodoh yang lebih “wow” dari yang kamu bayangkan.
Baca juga: Hiasi Media Sosialmu dengan Caption Keren buat Instagram Ini!
Kata Kata Romantis Lucu
1. Pencuri Hatimu
Aku rela ditangkap polisi asal tuduhan penangkapannya atas pencurian hatimu. Anonim
Siapa sih yang nggak meleleh dirayu dengan kata kata romantis seperti di atas ini? Walaupun terdengar gombal, kalau yang mengatakan ini adalah orang yang kamu suka, kamu akan terhibur dan merasa diperhatikan olehnya.
Kamu juga boleh kok memberi kata kata romantis ini untuk sang kekasih atau gebetan. Tapi, jangan cuma gombal aja, ya. Pastikan juga kalau kamu memang benar benar tulus mencintainya.
2. Mencintaimu Itu Wajar
Mencintaimu itu wajar, yang tidak wajar itu mencintai bapakmu. Anonim
Punya pacar yang suka nggak percaya diri dan sering bertanya tanya kenapa kamu bisa sangat mencintainya? Kalau iya, kasih saja dia satu dari kumpulan kata kata cinta ini.
Mencintainya adalah hal yang wajar karena kamu memang menaruh rasa padanya. Yang nggak wajar kalau kamu mencintai bapaknya. Saat mendengarnya, mungkin dia akan merasa terhibur karena ucapanmu terdengar sangat lucu.
3. Hati Hati, Ya!
Hati hati di jalan. Hatinya jangan jalan jalan. Ingat, ada hati yang lagi dijalani. Anonim
Kata kata romantis satu ini cocok kamu katakan kepada sang kekasih saat ia berpamitan ingin pergi. Suruh dia berhati hati, baik di jalan maupun dengan hatinya.
Ingatkan dia untuk selalu menjaga hubungan yang sedang dijalin bersamamu. Jangan sampai hatinya jalan jalan ke orang lain selain dirimu.
4. Mengurus Surat Keterangan Tidak Mampu
Kalau disuruh melupakanmu, aku harus ke kantor kelurahan dulu bikin surat keterangan tidak mampu. Anonim
Melupakan seseorang yang sangat berarti bagimu memang menjadi hal yang mustahil. Bagaimana tidak? Setiap harinya bayangan dia tak pernah bosan mampir di pikiranmu.
Kalau kamu benar benar sayang padanya, yakinkan dirinya dengan kata kata romantis di atas ini. Karena kutipan tersebut menggambarkan hal yang tidak mungkin bisa dilakukan. Masa iya ada kelurahan yang mau bikinin surat keterangan tidak mampu untuk melupakan seseorang?
5. Tolong Ingatkan Aku
Udah tiga hari nggak makan apa apa. Soalnya gak ada yang ngingetin aku makan. Raditya Dika
Mungkin salah satu kumpulan kata kata cinta dari Raditya Dika ini bisa kamu gunakan untuk menyindir sang pacar yang mulai kurang perhatian. Siapa tahu, saat mendengarnya si dia sadar dan jadi peka sama kamu.
Selain itu, kata kata romatis ini juga bisa menunjukkan kalau kamu sangat membutuhkannya. Tanpanya, kamu nggak bisa berbuat apapun, meski hanya hal sepele sekalipun.
6. Seperti Sakit Punggung
Cinta itu mirip sakit punggung. Enggak kelihatan kalau di X-Ray. Tapi Kamu sadar itu ada. George Burns
Salah satu dari kumpulan kata kata romantis lucu ini emang bener. Asmara itu enggak bisa diterawang dan kadang nyebelin. Kita enggak minta, tapi dia datang sendiri.
Cuma itu sih seninya suatu hubungan. Walaupun ngeselin dan bikin cenut cenut, tapi tetap saja kita bakal selalu keinget terus sama pasangan kita.
7. Apa Adanya
Cinta itu adalah berani jujur bilang ke seseorang kalau hair extensionnya kelihatan. Natasha Leggero
Ungkapan singkat di atas memang bukan kata kata romantis yang bijak dan mungkin kamu berkaca-kaca. Tapi kalau dipikir pikir ada benernya lho.
Mencintai itu soal jujur membetulkan apa yang salah. Dengan tujuan pastinya ingin membuat pasangan kita menjadi pribadi yang lebih baik lagi.
8. Pinjam Dong!
Maukah Kau meminjamiku sebuah ciuman? Janji deh bakal Aku balikin lagi. Anonim
Pengen liet gimana kalau cewek malu-malu? Kalau iya, coba deh kirim kata kata romantis ini ke pacarmu. Terus lihat deh gimana ekspresinya. Hmmm…pasti bikin kamu berasa pengen nyubit.
Tapi inget ya, pacarmu, bukan pacar temenmu apalagi musuhmu. Nanti bukannya wajah si cewek yang memerah, malah mukamu yang jadi merah, karena ditampar!
9. Misi yang Mustahil
Aku sedang dalam misi membencimu. Dan kunamai misi itu dengan nama: MISI YANG TAK MUNGKIN! Anonim
Pengen nggodain orang kamu suka, tapi kamu bingung mau ngomong apa?! Terus kamu sendiri ngerasa bahwa kamu enggak pinter berpuisi kayak Chairil Anwar?
Jangan khawatir! Cukup kirimkan kata kata romantis lucu di atas untuk membuat si dia malu malu kucing. Dijamin deh dia bakal senyum senyum sendiri saat inget ma kamu.
10. Mimpi
Sepertinya aku sering liet kamu. Oh itu kamu kan yang sering muncul di mimpi mimpi Aku? Anonim
Yah gini deh kalau lagi naksir sama orang. Di matanya selalu ada si dia. Sampai mata merem pun si dia tetap nonggol. Cuma masalahnya, udah kenal belum sama yang kamu taksir?
Nah kalau belum dan bingung gimana cara kenalannya, coba kirimin kumpulan kata kata cinta romantis ini deh.
Baca juga: Motto Hidup Singkat Tapi Bermakna yang Bisa Membangkitkan Semangatmu
Kata Kata Galau Cinta
1. Ingat Rasa Sakitmu
Saat dia kembali, jangan berani melupakan bagaimana kamu terpuruk saat dia meninggalkanmu. Michaela Angemeer
Godaan mantan ngajak balikan kadang emang suka bikin kamu bimbang. Sebelum memutuskan untuk menerimanya, coba pikirkan lagi apa yang selama ini dia perbuat kepadamu.
Ingatlah lagi bagaimana terpuruknya kamu saat dia pergi meninggalkanmu. Jika banyak hal menyakitkan yang kamu ingat dibanding kebahagiaan yang dia berikan, ada baiknya untuk jangan menerimanya kembali kecuali kalau kamu ingin terluka lagi.
2. Sebab Kuterus Merindukanmu
Setiap hari aku berjalan sendirian di atas kenangan menyakitkan. Aku tahu itu akan menyakitkan, tapi aku tak bisa memperhatikan. Mungkin itu sebabnya aku terus merindukanmu. Baek Yerin, Bye Bye My Blue
Kenangan akan mantan memang seperti racun yang perlahan menggerogoti hatimu. Meski tahu menyakitkan, tapi hal itu tak bisa kamu hentikan begitu saja.
Semakin sering bayangannya hinggap di pikiranmu, semakin kamu merindukannya. Kamu memang tak bisa mengendalikannya, tapi cobalah cari kesibukan lain yang mungkin bisa membuatnya perlahan melupakannya.
3. Susah Melupakanmu
Aku duduk sendirian di sofa di mana kamu sering duduk di sini dulu. Aku di sini menunggumu. Sejauh ini dari sisiku, kamu begitu jauh. Aku masih belum melupakanmu. Hanya debu yang tersisa saat aku menunggumu. Crush, Sofa
Memiliki seseorang yang sangat berarti di hatimu memang membuatmu ingin selalu berada di sisinya. Namun, jika ia sudah pergi dan tak akan kembali lagi, hatimu akan selalu diselimuti oleh kerinduan yang mendalam.
Sama seperti salah satu dari kumpulan kata kata cinta sedih milik penyanyi Crush di atas ini. Karena belum bisa melupakannya, yang kamu lakukan hanyalah menunggunya kembali.
4. Berakhir Sudah
Itu pasti cinta, tapi sudah berakhir sekarang. Itu pasti baik, tapi entah bagaimana aku kehilangannya. Roxette, It Must Have Been Love
Pada awalnya, mungkin kamu tak pernah mengira kalau cinta yang kamu jalin dengan seseorang akan berakhir begitu saja. Namun, kenyataan yang kamu terima terkadang memang tak sesuai dengan apa yang kamu harapkan.
Tak jarang pula kamu berpikir kenapa bisa sampai kehilangan dirinya dalam hidupmu. Saat itu, mungkin kamu merasa menyesal dan tidak percaya, rasa rindu pun selalu datang menghampirimu.
5. Aku Percaya Kamu
Aku percaya kamu bisa mencintaiku. Tapi, kamu tersesat di jalan menuju kesengsaraan. Dan apa yang kuberikan untukmu, aku takkan pernah mendapatkannya kembali. Skylar Grey, I Know You
Salah satu dari kata kata cinta bikin galau di atas ini menggambarkan sepasang kekasih yang saling cinta, tapi salah satu pihak tenggelam dalam kesengsaraannya sendiri. Karena sibuk memikirkan kesedihannya sendiri, ia sampai mengabaikan perhatian dari kekasihnya.
Apakah kamu memiliki kekasih seperti itu? Kalau kamu masih mau bertahan, kamu perlu memberi dukungan padanya. Buat dia agar bisa lebih bisa bahagia dan melupakan kesedihan yang dirasakannya.
6. Perhatikan Apa yang Kau Ucapkan
Jangan bilang kau mencintaiku kecuali kau benar benar serius. Karena aku mungkin melakukan sesuatu yang gila semisal…mempercayainya. Anonim
Sesuatu mengenai cinta memang sangat sensitif. Apapun yang kita katakan akan membekas di hati orang yang naksir ke kita. Jangankan kata kata romantis, omongan yang tak berarti pun bisa menggetarkan hati orang yang menaksir kita.
Karena itu, daripada memberikan harapan palsu sama orang lain. Nantinya dia malah patah hati, galau parah dan sedih, mending hindari menggunakan kata kata romantis kalau hanya untuk bercandaan aja ya.
7. Batas Kebencian dan Suka
Kamu tak akan berhenti mencintai seseorang hanya karena kau membenci mereka. Hanif Kureshi
Terkadang kita berpikir bahwa cara move on paling manjur adalah dengan membenci seseorang. Dengan begitu, kita akan tenang tanpa keberadaannya. Dan ternyata cara itu..salah!
Seperti salah satu dari kumpulan kata kata cinta bijak ini, hati punya maunya sendiri. Mungkin kamu percaya kamu bisa membencinya, namun akan ada satu titik dim semana kamu melihat dia dengan tatapan sedih dan itu tanda masih ada cinta.
8. Friendzone
Haruskah aku bahagia karena kita adalah teman? Atau menangis karena kita tak akan bisa lebih dari itu? Ian
Bisa dekat dengan orang yang kita cintai adalah berkah. Dan demi hal tersebut, banyak orang rela memendam perasaannya agar orang yang disukai tidak jaga jarak saat cinta sudah terungkap.
Namun di sisi lain, cara membawa “berkah” ini juga membawa perih. Kenapa? karena selamanya kita hanya akan jadi teman. Sedekat-dekatnya teman, tak mungkin lebih dekat dari seorang kekasih.
9. Alasan Menutup Hati
Terkadang seseorang membangun tembok tinggi bukan untuk menjauh dari yang lain. Tapi untuk melihat siapa yang cukup peduli untuk merobohkannya. Banana Yoshimoto
Menutup hati dengan bersikap dingin bukan cuma ciri manusia anti sosial. Melainkan juga cara seseorang untuk mencari tahu mana sih orang orang yang benar benar peduli padanya.
Peduli untuk mengubahnya menjadi orang yang lebih baik. Dan peduli untuk melembutkan hati dan mengenalkan kasih kepadanya. Mungkin, hal inilah yang menjadi pesan dari salah satu kumpulan kata kata cinta di atas.
10. Awal dari Kebencian
Kau harus mencintai sesuatu dulu sebelum membencinya. Nicholas Sparks
Satu dari kumpulan kata kata cinta sedih di atas mengingatkan kita untuk jangan berprasangka terhadap seseorang. Terkadang, kita suka benci sama sesuatu tanpa alasan yang jelas kan?
Nah itu yang harus dihindari. Karena belum tentu yang kau benci itu buruk untukmu. Yah, seperti kata pepatah “Tak kenal maka tak sayang”.
Baca juga: Koleksi Kata Kata Sindiran buat Pacar yang Nyebelin
Kata Kata Cinta Romantis untuk Pacar
1. Mencintai Apa Adanya
Cintaku abadi dan buta warna. Aku akan mencintai kulit hitammu, mencintai rambut coklat dan rambut putihmu dengan cara yang sama. Epik High & SEKAI NO OWARI, Sleeping Beauty
Kalau kamu diberi pertanyaan tentang apa itu cinta sejati, mungkin kata kata romatis di atas ini bisa menjadi jawabannya. Sejatinya, kalau kamu mencintai seseorang dengan tulus, kamu bisa menerima kelebihan maupun kekurangan dari pasanganmu.
Tak peduli ia menjadi tua dan penampilannya sudah tak semenarik dulu, rasa cintamu padanya tak akan pernah luntur. Jika sudah seperti ini, hanya mautlah yang dapat memisahkan kalian berdua.
2. Mari Bertemu
Dan mari kita bertemu di tempat yang terjauh dari selamat tinggal. RADWIMPS, Sparkle
Memiliki seseorang yang sangat kamu cintai dan mencintaimu dengan tulus akan membuatmu tak ingin berpisah darinya. Kamu pun akan melakukan segala cara untuk membuatnya selalu berada di sisimu.
Salah satu cara yang mungkin akan kamu lakukan adalah dengan membawanya pergi ke tempat yang jauh. Di mana tidak ada perpisahan yang dapat dijumpai di sana.
3. Favoritku
Aku ingin semua orang bertemu kamu. Kamu adalah orang terfavoritku sepanjang waktu. Rainbow Rowell, Eleanor and Park
Saking cintanya kepada seseorang, terkadang kamu melarang kekasihmu untuk bertemu orang lain karena cemburu. Tapi, di kata kata romantis di atas ini tidaklah demikian.
Alih alih cemburu, kamu justru ingin memberi tahu semua orang kalau dia adalah orang yang sangat kamu sukai. Kamu ingin semua orang tahu bahwa kamu telah memilih pasangan hidup yang tepat.
4. Tak Terbatas
Jika cintaku adalah lautan, tidak akan ada lagi daratan. Jika cintaku adalah gurun, kamu hanya akan melihat pasir. Jika cintaku adalah bintang di tengah malam, hanya ada cahaya. Dan jika cintaku bisa bersayap, aku akan terbang tinggi. Jay Asher, Thirteen Reasons Why
Saat kamu ditanya seberapa besar rasa cintamu pada sang kekasih, jawab saja pakai kata kata romantis di atas ini. Kutipan ini bisa menggambarkan rasa cintamu yang tak terbatas.
Hal tersebut juga bisa membuktikan kalau kamu menganggapnya sebagai seseorang yang sangat berarti dalam hidupmu.
5. Selalu Kembali Kepadamu
Tak peduli ke mana aku pergi, aku selalu tahu jalanku kembali padamu. Kamu adalah bintang kompasku. Diana Peterfreund, For Darkness Shows the Stars
Masalah dalam sebuah hubungan memang terkadang tak bisa dihindari. Adakalanya kamu justru pergi untuk menghindarinya. Tapi, karena rasa cintamu yang telalu besar untuknya, pada akhirnya kamu pun akan kembali padanya.
Kamu sadar kalau memang dirinyalah yang seharusnya diperjuangkan, bukan orang lain. Setidaknya, hal inilah yang disampaikan dalam kata kata romantis di atas ini.
6. Menghabiskan Hidup Bersamamu
Aku lebih baik hanya menghabiskan hanya satu jaman dengan bersamamu. Daripada menghadapi semua jaman di dunia ini sendirian. J.R.R. Tolkien
Pacar sedang ngambek karena merasa dicuekin? Coba deh kirimin kata kata romantis berikut ini. Terdengar agak gombal sih emang, tapi quotes dari pengarang buku yang sudah diangkat ke layar lebar, The Lord of The Rings cukup bikin hati meleleh.
Tapi jangan cuma dikasih kata kata romantis aja, coba tunjukin kesungguhanmu dengan sikap nyata. Misalnya, kasih surprise atau nemenin dia di momen yang berkesan dalam hidupnya.
7. Melihatmu
Aku dulu melihatmu sempurna, jadi Aku mencintaimu. Kemudian Aku melihatmu tak sempurna lagi dan aku lebih mencintaimu. Angelita Lim
Begitulah seharusnya cinta. Awal tumbuhnya perasaan itu mungkin karena fisik pasangan yang menawan. Namun, seiring berjalannya waktu seharusnya perasaan ini sudah lebih dari masalah fisik semata.
Dan cinta sejati yang sesungguhnya itu adalah yang melihat pasangan dengan cara yang sama walau dia sudah berubah serta tak semenawan dulu lagi. Pokonya, ingat selalu pesan dari kata kata romantis ini, ya!
8. Lupa Diri
Terkadang Aku tak bisa melihat diriku sendiri saat Aku bersamamu. Yang bisa kulihat hanya Kau. Jodi Lynn Anderson
Beginilah kalau orang sedang di mabuk asmara. Pokoknya yang paling “wow”, kece badai, menakjubkan, ya cuma pasangan kita aja. Tak heran kalau banyak yang bilang asmara itu bikin lupa daratan.
Nah, kalau kamu lagi PDKT, coba deh kirimin kata kata romantis ini ke si dia. Pasti deh hatinya langsung meleleh kayak es krim ditaruh di rice cooker. Tapi pastikan itu orang masih single ya?!
9. Favorite Hello
Kamu akan selalu menjadi “Hello ” favoritku dan “Selamat tinggal” terberatku. Cecelia Ahern
Asmara membuat kita tak tahan untuk berjauhan dengan orang yang kita sukai. Jangankan berjauhan, orang itu hilang dari pandangan aja kita langsung sibuk nyariin. Padahal nggak mungkin keselip juga sih.
Kata kata romantis di atas bisa menggambarkan betapa kamu merindukan seseorang. Jadi kalau rindu sama dia tapi gengsi bilang kangen, kirimin aja salah satu dari kumpulan kata kata cinta romantis ini. Atau kamu juga bisa jadikan ini sebagai caption Ig kocak, lho.
10. Hidup Tanpamu
Jika Kau hidup sampai umur 100 tahun, Aku ingin hidup sampai umur 100 tahun kurang sehari. Sehingga Aku tak harus hidup tanpamu. A. A. Milne
Suka main gombal gombalan pakai kata romantis? Kalau pakai kata “Bapakmu….ini ya? Atau “kamu tahu enggak kenapa…… Itu kayaknya udah basi. Banyak yang pakai jadi kurang cieeeh di hati.
Nah pakai kata kata romantis dari pengarang buku ini aja. Berhubung beda sendiri, siapa tahu gombalanmu ini nyangkut di hati gebetanmu dan kamu sukses memenangkan hatinya.
Baca juga: 30 Kata Kata Bikin Baper yang Akan Menghanyutkan Perasaanmu
Apakah Kumpulan Kata Kata Cinta di Atas Sudah Mewakili Perasaanmu?
Nah, itu tadi kumpulan kata kata cinta dari berbagai rasa. Semua dikupas tuntas di atas. Gimana, ada nggak yang jadi kata mutiara favorit kamu?
Selain kata kata romantis atau cinta dalam berbagai nuansa, ada juga kutipan tentang sahabat yang bisa mempererat hubunganmu dengan teman teman terdekatmu. Semuanya bisa kamu dapatkan ada di sini, lho!