
Bercanda dengan teman-teman memang mengasyikkan, melewatkan waktu berjam-jam pun biasanya tak akan terasa. Apalagi dengan sesama orang Jawa, bercanda menggunakan bahasa Jawa pastinya lebih seru. Kalau kamu ingin mencari inspirasi kata-kata lucu bahasa Jawa lainnya sebagai bahan bercandaan dengan temanmu, langsung baca saja di sini, yuk!
Biar acara kumpul-kumpul bareng sahabat makin menyenangkan, kamu bisa melontarkan candaan. Sekali-kali, kamu pun pakai kata kata lucu bahasa Jawa sebagai bahan guyonan.
Apalagi kalau kamu memang orang Jawa asli, bercanda dengan bahasa ibu pasti bakal lebih ngena dan menambah kelucuan yang ada. Kalau kamu bukan orang Jawa pun, kamu tetap bisa menggunakan bahasa ini karena biasanya gampang dipahami.
Kalau bingung cari kata kata bahasa Jawa buat bahan bercanda, kamu bisa cari inspirasi di sini. Bisa kamu pakai di beragam situasi dan kondisi, lho! Bahkan ada juga mengandung sindiran atau motivasi di dalamnya.
Gimana, udah nggak sabar kan, pengin baca semuanya? Kalau begitu, nggak usah buang waktumu! Langsung aja, yuk, simak artikel ini dan temukan kelucuan di dalamnya!
Kata Kata Lucu Bahasa Jawa buat Teman
1. Teman kok Gitu!
Ngaku konco kok gur pengen nunut mulyo. Pas konco ciloko malah lungo.
Punya teman yang hanya datang pas butuh aja? Tapi pas kamu lagi kesusahan dan butuh bantuan, dia malah pergi entah ke mana. Nah, kutipan ini cocok kamu kasih ke dia.
Karena nadanya yang jenaka, moga-moga aja dia nggak marah saat membaca atau mendengar kutipan ini! Siapa tahu dia malah sadar dan mau berubah demi persahabatan kalian.
2. Jangan Ngaku Teman
Ra sah ngaku konco kenthel nek pas awor aku atimu isih grundel.
Berbeda dengan kutipan sebelumnya, kata kata lucu bahasa Jawa ini lebih cocok dikasih ke sahabatmu yang ngambekan. Katanya sih sahabat baik, tapi kok pas ngumpul malah cemberut melulu. Padahal kamu ngerasa kalau kalian nggak ada masalah apa-apa.
Kalau kamu bilangin terang-terangan, bisa jadi dia malah makin marah dan malas bicara denganmu. Makanya, nyindirnya pakai kalimat lucu aja kaya kutipan di atas ini!
3. Boleh Bercanda, Tapi…
Guyon ora popo, sing penting ojo jotos-jotosan, yo!
Nggak masalah kok bercanda bareng teman-teman, tapi jangan sampai kelewatan ya! Bisa-bisa kalian malah berantem dan jotos-jotosan (pukul-pukulan)!
Sama teman baik pun, bercanda pasti ada batasnya. Kalimat di atas bisa kamu pakai sebagai pengingat kalau ada gurauan kalian yang mulai melebihi batas.
4. Jangan Kebablasan
Guyon ki ojo kelewatan. Nek kelewatan ngko mutere kadohan.
Kalau bercanda jangan kelewatan, soalnya kalau muter malah kejauhan. Itulah arti dari kutipan di atas.
Senada dengan kutipan sebelumnya, kata kata lucu bahasa Jawa ini juga dapat dijadikan pengingat saat bercandaan kalian sudah mulai berlebihan. Karena bernada ringan, moga-moga aja nggak bikin marah temanmu.
5. Bagaikan Pohon Pisang
Uripmu koyo wit pisang. Due jantung tapi ra due ati.
Ada tipe sahabat yang nggak tegaan, tapi ada juga yang malah terlalu kejam sama temannya sendiri. Buat tipe kedua ini, kamu bisa menyindirnya kutipan di atas.
Sama teman sendiri kok tegaan, seakan dia itu pohon pisang yang punya jantung tapi nggak punya hati. Kalau sama teman sendiri setega itu, gimana kalau sama orang lain?
Kata Kata Lucu Banget Bahasa Jawa
1. Awet yang Biasa Saja
Bojo ki asline awet sing biasa-biasa, mergo ayu ki paling banter 20 tahun wes ilang ayune. Lha bojo sing biasa, sampek tuek yo tetep biasa.
Kata bijak plus lucu bahasa Jawa di atas sangat pantas untuk kamu jadikan sebagai acuan dalam mencari pasangan hidup. Menurut kutipan di atas, dalam mencari wanita pendamping hidup itu nggak perlu cantik-cantik banget, asal nggak jelek juga.
Kecantikan itu tak bertahan selamanya, setelah 20 tahun kecantikan tetap akan memudar. Sedangkan jika punya pasangan yang biasa, 20 tahun kemudian juga akan tetap biasa saja.
2. Pacarmu Malu sama Mukamu
Nek pacarmu ora gelem masang fotomu, mungkin wonge isin karo raimu.
Saat punya pasangan, seseorang pasti akan mengunggah foto pasangannya di medsosnya. Kalau pacar nggak pernah mengunggah foto pasangannya, mungkin ia malu dengan rupa pasangannya.
Kata lucu bahasa Jawa di atas sangat pas untuk dijadikan ejekan buat teman akrabmu. Ejek temanmu yang kebetulan mengalami situasi kocak seperti kutipan di atas.
3. Dibawa Happy aja, Sob!
Ora usah sepaneng, mending digawe seneng-seneng.
Kata kata lucu bikin ngakak ini bisa dijadikan penghibur untuk temanmu yang lagi galau gara-gara ditolak mantan calon gebetannya. Jangan biarkan ia berlarut-larut dalam kegalauannya, nanti bisa-bisa ia ngemil deterjen.
Ajak ia untuk melupakan kesedihannya. Lakukan aktivitas yang bisa membuatnya gembira, misalnya memancing, berkebun, atau menyulam.
4. Kalah Sama Truk
Truk wae nduwe gandengan, mosok koe ra nduwe gandengan?
Kalau kutipan di atas termasuk ke dalam kategori kata sindiran lucu. Meski sifatnya sindiran lucu, kutipan di atas tetap akan menohok seorang jomblo yang membacanya.
Kata kata lucu bahasa Jawa ini membandingkan seorang jomblo dengan sebuah truk gandeng. Di saat truk gandeng ke mana-mana bersama membawa gandengannya, orang jomblo nggak punya seseorang untuk digandeng. Yang bisa ia gandeng hanyalah kesendirian, sungguh menyedihkan.
5. Mamah Keren, Papah Kere
Mamah keren, papah ora kopen.
Gambar lucu pada truk dengan tulisan kata lucu bahasa Jawa selalu bisa menggelitik saraf tawa. Tulisan tersebut biasanya berdasar pengalaman pribadi dan nyata, jadi terasa dekat dengan siapapun yang kebetulan melihatnya.
Contohnya adalah tulisan di atas, yang artinya mamah keren, papah nggak terurus. Maksud tulisan itu adalah pria yang selalu membahagiakan istrinya meskipun harus rela dirinya sampai tidak terurus.
Baca juga: Kumpulan Foto Hamster Lucu dan Imut Banget yang Bisa Membuatmu Merasa Gemas
Kata Kata Lucu tentang Cinta Bahasa Jawa
1. Perlahan tapi Move On
Mending alon-alon tapi seng penting move on.
Proses beralih dari mantan pacar itu memang susah dan kadang makan waktu lama. Apalagi jika kamu menjalani hubungan yang cukup lama dengan mantan, pasti ada banyak kenangan yang harus dihapuskan.
Nggak perlu terburu-buru melupakannya, jalani saja walau prosesnya berjalan pelan. Siapa tahu dalam proses yang perlahan tersebut kamu menemukan seseorang yang spesial.
2. Belum Mau Ditinggal Pergi
Jare gawe loro tapi kok wegah ditinggal lunga.
Kata kata lucu banget bahasa Jawa di atas menggambarkan seseorang yang terlalu sayang dengan pacarnya. Meski sering disakiti oleh pacarnya, ia nggak mau putus begitu saja dengan pacarnya.
Ia akan berusaha mempertahankan hubungannya meski tahu bahwa dirinya akan berkorban perasaan terus. Padahal di lain pihak, pacarnya punya hobi nyakitin perasaan pasangannya ini.
3. Jangan Tergoda yang Lainnya
Nek pancen tresno kui kudu dijogo, ora malah keno godo karo wong liyo.
Saat berpacaran, seseorang harus bisa membuktikan kesetiaannya. Ia harus bisa menjaga hatinya agar tidak tergoda dengan orang lain.
Kata kata lucu bahasa Jawa ini bisa dijadikan motto hidup. Terutama bagi kamu yang ingin setia dalam menjalani percintaan.
4. Coklat Vs Seperangkat Alat Sholat
Mergo seng gaene ngekeki coklat bakal kalah karo seng ngekeki seperangkat alat sholat.
Memberikan hadiah berupa coklat sering dilakukan cowok untuk membuat ceweknya senang. Tetapi, kamu tahu nggak bahwa ada pemberian yang bakal bisa membuatnya lebih senang, Sob?
Ya, benda itu adalah seperangkat alat sholat, sesuatu yang lazim diberikan ketika akad. Maksud dari kutipan di atas adalah segeralah memberi cewekmu seperangkat alat sholat sebelum keduluan cowok lain.
5. Nggak Usah Pamer Pas Pacaran
Pacaran kui ra usah diumbar-umbar, sing penting undangan teko-teko kesebar.
Pacaran yang baik dan benar adalah pacaran yang tidak dipamerkan. Bukan berarti kalau pacaran harus sembunyi dan gelap-gelapan ya, Sob? Kalau itu malah bahaya.
Maksudnya adalah jalani masa pacaran dengan sederhana dan mengalir, nggak perlu pamer-pamer segala. Karena yang terpenting adalah tujuan akhirnya, yaitu menyebar undangan pernikahan.
Baca juga: Kumpulan Foto Foto Lucu Pengusir Suntuk
Kata Kata Lucu Bahasa Jawa buat Status Fb
1. Cukup yang Bisa Membuat Bahagia
Ora golek sing wah, opo meneh sing mewah. Cukup sing iso gawe aku bungah.
Arti dari kutipan di atas adalah tidak mencari yang wah, apalagi yang mewah, cukup yang bisa membuat aku senang. Kutipan di atas tentu merujuk pada kriteria pasangan idaman orang-orang, yaitu yang dapat membuatmu bahagia setiap saat.
Kata kata lucu bahasa Jawa dan artinya di atas cocok untuk dijadikan prinsip hidup. Mengunggahnya ke Facebook juga sebuah ide yang bagus dan mungkin bisa mendapat banyak like.
2. Lainnya Blur
Cintaku nang awakmu iku koyok kamera, fokus nang awakmu tok liyane ngeblur.
Bahasa Jawa juga punya banyak gombalan untuk membuat pacar klepek-klepek. Salah satu contohnya adalah kata kata lucu buat status Fb di atas.
Kamu bisa memberikan gombalan ini via medsos atau pesan daring. Memberinya gombalan ini akan membuatnya yakin bahwa kamu cuma fokus ke satu orang, yaitu dirinya.
3. Cuma Nakalin Kamu
Aku janji ora nakal meneh, kecuali nakali koe.
Sebadung-badungnya cowok pasti akan berubah sikapnya ketika telah menemukan belahan jiwa. Secara sadar dan suka rela ia akan mengubah kebiasaannya demi cewek yang dicintainya.
Tetapi, yang namanya kebadungan dan keisengan itu nggak akan langsung hilang begitu saja. Si cowok itu pasti masih saja nakal dan usil sama ceweknya, tetapi dengan maksud untuk menggodanya dan membuatnya tertawa.
4. Selamanya Cinta
Tresno iku mergo ati, ora bakal owah tekane mati.
Cinta itu datangnya dari hati, bukan karena rupa, harta, atau pangkat. Cinta yang demikian akan awet sampai nanti dibawa mati.
Contohlah nasihat cinta dari bahasa Jawa ini. Buat cerita cintamu bertahan selamanya sampai maut memisahkan.
5. Nggak Perlu Diobral
Ora perlu diobral ben payu.
Kata lucu bahasa Jawa di atas cocok untuk kamu yang masih sendiri dan merasa baik-baik saja. Kamu bisa menjadikannya status di Facebook untuk menunjukkan ketegaranmu sebagai seorang jomblo.
Meski nggak punya pacar, kamu nggak akan mengobral diri. Karena jodoh tidak akan tertukar dan jika sudah saatnya tiba maka ia akan datang juga.
Baca juga: Hilangkan Stres dengan Menyimak Kumpulan Meme Lucu Banget
Kata Kata Lucu Bahasa Jawa Bisa Jadi Hiburan di Kala Suntuk
Mencari hiburan di kala suntuk itu nggak perlu harus yang mahal-mahal, Sob. Nggak perlu wisata ke luar negeri untuk sekadar mengobati suntukmu.
Cukup lucu-lucuan bersama teman-teman saja sudah bisa membuatmu ceria kembali. Bercanda memakai kata kata lucu bahasa Jawa bisa menjadi solusi yang menyenangkan dan menyegarkan.