• Skip to primary navigation
  • Skip to main content
  • Skip to primary sidebar

KepoGaul

Info Seleb Indonesia & Mancanegara

  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
  • Korea
  • Seleb
  • Hiburan
  • Inspirasi
  • Tokoh
  • Lucu
  • Wisata
  • Cewek
  • Hewan
  • Tanaman
  • Kuliner
  • Ruang Pena
  • Bunda
» Korea

Postingan Jisoo BLACKPINK di Instagram Bikin Netizen Emosional Setelah Snowdrop Berakhir

Bagikan:
  • Facebook
  • Twitter
  • Whatsapp
  • Line
Jisoo BLACKPINK

Meskipun sempat menimbulkan kontroversi, tetap saja K-drama berjudul Snowdrop yang dibintangi oleh Jisoo BLACKPINK itu menggemparkan dunia. Banyak sekali para penggemar yang memuji debut akting Jisoo dalam drama tersebut. Begitu juga dengan akting lawan mainnya, Jung Hae In.

Kedua aktor dan aktris tersebut berhasil memamerkan kemistri yang tak tertandingi di sepanjang serial drama tersebut. Bahkan ketika adegan di dalam dramanya menjadi semakin intens dengan gabungan antara cinta dan politik sekalipun, Jung Hae in dan Jisoo bisa tetap menunjukkan kemistri mereka.

Sayangnya, meskipun netizen dan para penggemar mengharapkan akhir yang bahagia dari serial ini, sayangnya mereka salah besar. Karena pada episode terakhir yang tayang pada tanggal 30 Januari 2022 lalu, Young Ro yang diperankan oleh Jisoo akhirnya menemukan kalau pria yang dicintainya meninggal dalam pelukannya.

Tentu saja, adegan yang memilukan itu sampai bikin para penggemar di seluruh dunia merasa sedih. Akting Jisoo di sana benar-benar meyakinkan dan penuh emosi hingga membuat para penggemar baper. Bahkan, drama Snowdrop itu sampai menjadi trending Twitter di beberapa negara.

Dan rupanya, kesedihan para penggemar itu nggak cuma berhenti sampai di situ saja, lho.

Tepat di hari ketika episode terakhir itu ditayangkan, Jisoo memposting foto dirinya dan Jung Hae in yang terlihat vintage di Instagram. Yang bikin sedih adalah, Jisoo menuliskan caption “Seandainya saja kami…” pada postingan tersebut. Tentu saja caption itu mengacu pada fakta kalau Young Ro dan Soo Ho nggak mendapatkan akhir yang bahagia.

Yang bikin makin sedih, beberapa hari sebelum episode terakhir itu tayang, rupanya Jung Hae In juga sempat posting foto sebuah lembaran musik berjudul Now and Forever yang dibuat dan dinyanyikan oleh Richard Marx. Saat itu, sebenarnya banyak penggemar yang mengira kalau lagu dalam lembaran musik itu adalah OST untuk Snowdrop.

Namun, pada akhirnya banyak yang mengira kalau postingan itu berhubungan dengan caption yang dibuat oleh Jisoo. Bahwa mungkin saja kedua postingan itu adalah cara yang sempurna dan memilukan untuk menggambarkan dramanya. Di mana mereka berdua berharap kalau saja Young Ro dan Soo Ho bisa bersatu sekarang dan selamanya.

Jelas saja kedua postingan Jisoo dan Jung Hae In itu bikin netizen yang melihatnya merasa nggak bisa move on dari ending dramanya. Bahkan, banyak sekali netizen yang berharap bisa melihat akting dan kemistri keduanya. Karena siapa tahu mereka bisa mendapatkan akhir yang bahagia di drama lainnya.

← Nam Da Reum, Si Han Ji Pyeong Muda di Start-Up Mulai Wajib Militer Meskipun Baru Berusia 19 Tahun
Kenalan Dulu Sama Park Solomon, Si Ganteng di All of Us are Dead yang Berjuang Melawan Zombie Sampai Akhir →

TIM DALAM ARTIKEL INI

Penulis
Rizki Adinda

Rizki Adinda, S.Hum, adalah seorang penulis yang lebih banyak menulis kisah fiksi daripada non fiksi. Seorang lulusan Universitas Diponegoro yang banyak menghabiskan waktunya untuk membaca, menonton film, ngebucin Draco Malfoy, atau mendengarkan Mamamoo. Sebelumnya, perempuan yang mengklaim dirinya sebagai seorang Slytherin garis keras ini pernah bekerja sebagai seorang guru Bahasa Inggris untuk anak berusia dua sampai tujuh tahun dan sangat mencintai dunia anak-anak hingga sekarang.

Sidebar Utama

Pilihan Editor

Profil & Biodata BTS

Profil & Biodata Ayu Ting Ting

30 Kata Kata Sindiran Halus tapi Mampu Menyentil Perasaan

Kata Kata Bijak Kehidupan yang Menginspirasi dan Membuat Hidupmu Lebih Bermakna

Kata Kata Lucu Banget Bikin Ngakak dan Guling Guling

Cerita Lucu Banget Bikin Ngakak Abis yang Seru dan Mengocok Perut

Pengen Berlibur ke Tempat Wisata di Malang dan Sekitarnya? Cek Info Penting Ini Dulu Yuk!

Tertarik Mengunjungi Tempat Wisata di Bandung? Ketahui Panduannya di Sini, Yuk!

Cara Memutihkan Wajah Secara Alami dan Praktis untuk Kulit Wajahmu

Cara Menghilangkan Jerawat secara Alami dan Cepat dengan Bahan yang Mudah Ditemukan di Rumah

  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Persyaratan Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

Copyright © 2023 KepoGaul.com Praktis Media Network. All Rights Reserved.