
Belum lama ini, aespa menjadi bintang tamu di Street Alcohol Fighter, dan dengan Haechul menjadi pembawa acara. Kekacauan pun tak dapat dihindari. Lalu, para member aespa ungkap apa saja yang mereka ingin lakukan jika tidak debut sebagai idol.
Apa sajakah yang mereka mau lakukan? Terus simak, biar kamu gak ketinggalan infonya!
Para member aespa, alias Karina, NingNing, Giselle, dan Winter adalah gadis-gadis kelahiran tahun 2000 hingga 2022. Jadi, kalau nggak debut sebagai idol, kemungkinan besar mereka bakal menjalani kehidupan sebagai mahasiswi.
Namun, berkat keputusan mereka untuk mengejar musik, Kpop telah dikaruniai empat talenta luar biasa yang tergabung dalam girlgrup hebat.
Kendati begitu, para member terkadang juga ingin merasakan kehidupan kampus, terutama ketika banyak teman mereka yang juga sedang kuliah.
Ketika Heechul bertanya kepada para member, apakah ada hal atau mimpi yang ingin dilakukan jika mereka adalah mahasiwa?
Giselle tidak ragu untuk mengatakan bahwa dia ingin mengikuti MT atau dengan kata lain adalah retret perguruan tinggi.
MT di Korea adalah saat di mana para mahasiswa dapat bersosialisasi dan membentuk ikatan yang erat baik dengan mereka yang berasal dari jurusan yang sama atau dengan klub ekstrakulikuler yang sama.
Tentu saja bersosialisasi di kampus biasanya memiliki satu tema universal, yaitu alkohol. Korea Selatan sangat menyukai budaya minum di kampus dan ketika Heechul bertanya apakah member aespa tahu arti singkatan yang populer yaitu TOMATO, dengan cepat Karina pun berhasil menjawabnya.
Fakta bahwa orang sering menjadi semerah tomat saat mabuk, bahasa Korea-Inggris TOMATO ini dengan sempurna mewakili Gen Z.
Heechul kemudian bertanya pada NingNing, apa yang ingin ia lakukan kalau menjadi mahasiswa. Lalu, NingNing menjawab kalau ia ingin menjajal makanan di kafetaria kampus yang dikenal super murah tapi tetap enak. Jadi, minatnya benar-benar relatable banget, ya!
Lalu, giliran Winter yang ngejawab. Kalau jadi mahasiswa biasa, ia ngaku pengin membuka stan selama festival perguruan tinggi.
Festival perguruan tinggi sangat penting bagi budaya universitas di Korea Selatan. Sebagian besar universitas mengadakannya pada bulan Mei.
Dan, jalanan di universitas bakal dipenuhi dengan stan yang dijalankan oleh berbagai klub dan department.
Festival-festival ini biasanya juga mengundang banyak artis Kpop untuk perform.
Memikirkan tentang menjalankan stan membuat para member aespa tampak kegirangan.
Meski mendirikan stan di festival perguruan tinggi mungkin menjadi mimpi yang sulit untuk digapai mengingat mereka adalah idol, tapi mungkin akan ada kesempatan di suatu tempat di masa depan bagi aespa untuk menjalanakan stan mereka sendiri.
Namun untuk saat ini, mereka setidaknya bisa tampil di festival universitas yang merupakan pengalaman menggembirakan bagi para member aesp dan juga para mahasiswa.