
Layaknya manusia lain pada umumnya, para idol tentunya juga memiliki beberapa teman dekat, yang bisa saja berasal dari kalangan idol juga. Nggak cuma teman dekat yang memiliki jenis kelamin sama, terkadang ada juga nih beberapa idol yang bersahabat dekat yang lawan jenisnya. Bahkan, karena hubungan persahabatan itu terlalu dekat, banyak netizen dan juga penggemar yang curiga kalau mereka mungkin diam-diam berkencan. Kira-kira siapa saja mereka? Kalau penasaran, sini merapat!
1. Henry & Amber
Sebagai idol yang sudah dekat sejak masih sama-sama menjadi trainee, makanya nggak mengherankan kalau Henry dan Amber terlihat dekat dan nyaman satu sama lain. Kedekatan mereka bahkan sampai menjadi sebuah skandal. Di mana netizen mulai mencurigai perilaku kedua idol tersebut satu sama lain. Banyak sekali yang menduga kalau mereka berdua sepertinya nggak cuma sekadar bersahabat dekat aja.
Dan dugaan itu cuma ditertawakan begitu saja oleh Henry dan Amber. Karena menurut kedua idol tersebut, dibandingkan sebagai teman atau bahkan kekasih, mereka justru saling menganggap satu sama lain seperti saudara kandung.
2. U-Know Yunho TVXQ & BoA
Hubungan persahabatan Yunho dan BoA bisa dibilang sudah berlangsung selama lebih dari satu dekade. Makanya, nggak heran kalau mereka bisa terlihat nyaman satu sama lain. Lucunya, netizen sempat curiga kalau mereka berpacaran gara-gara foto keduanya di bandara yang terlihat seperti pasangan yang berniat melakukan liburan bersama. Apalagi ketika saat itu Yunho terlihat ngegemesin banget saat memamerkan skor game ponselnya pada BoA.
3. IU & Lee Hyun Woo
IU dan Lee Hyun Woo sudah membagikan hubungan persahabatan mereka selama bertahun-tahun lamanya. Belum lagi, mereka terkadang terpergok Dispatch sedang jalan bareng. Makanya banyak netizen yang berspekulasi kalau mereka berdua menjalin hubungan lebih dari sekadar pertemanan.
Meskipun begitu, agensi dari kedua selebriti Korea itu membantah kalau mereka berkencan, tapi hanya berteman baik saja. Walaupun sudah dibantah, tetap aja ada beberapa netizen yang bertanya-tanya apakah mereka berdua dulu pernah berkencan.
4. Park Shin Hye & Lee Hongki FT ISLAND
Idol dan aktris yang satu ini menjalin hubungan dekat sejak mereka tampil di drama You’re Beautiful bersama. Netizen pun lalu sempat berspekulasi kalau mereka berdua mungkin saja berkencan karena terlihat begitu nyaman satu sama lain. Lee Hongki pun lalu langsung membuat klarifikasi bahwa mereka berdua hanya berteman dekat saja.
Dan spekulasi itu pun akhirnya menghilang, setelah di tahun 2017, terungkap kalau Park Shin Hye berkencan dengan Choi Tae Joon. Untuk membuktikan bahwa Lee Hongki masih bersahabat baik dengan sang aktris, ia pun membawakan lagu OST The Heirs di momen pernikahan Park Shin Hye dan Choi Tae Joon.
5. G-Dragon BIGBANG & Sandara Park
Kedua idol yang satu ini selalu digosipkan berpacaran sejak bertahun-tahun yang lalu. Seorang fans bahkan pernah mencoba mengumpulkan bukti kalau mereka berkencan. Mulai dari mengenakan baju dan sepatu yang sama, sampai berpose mirip.
Sandara pun langsung mengklarifikasi dan merasa heran kenapa orang-orang menjodohkannya dengan G-Dragon. Karena menurutnya, meskipun mereka memang dekat, tapi ia hanya menganggap sang rapper BIGBANG itu seperti keluarganya sendiri. Dia bahkan sampai mengungkapkan kalau rasanya menjijikkan karena dijodohkan dengan keluargamu. Benar-benar mematahkan hati para shipper Daragon garis keras.